Perempuan dengan Ukuran 'Ekstra' Pasti Girang Saat Tahu, Terungkap Cara Cepat Turunkan Berat Badan Tanpa Harus Khawatir Timbangan Naik Lagi

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 31 Oktober 2021 | 17:30 WIB
Tips menurunkan berat badan agar tidak naik lagi (Pexels.com/Andres Ayrton)

 

Cara menurunkan berat badan tanpa kembali naik

Dr Griebeler merekomendasikan cara menurunkan berat badan dan mempertahankannya untuk selamanya, dengan fokus pada empat area berikut ini:

1. Diet atau pola makan

Bagaimana Moms bisa menerapkan diet yang sehat, jangka panjang, dan konsisten?

- Pelajari apa yang sehat — dan apa yang tidak.

- Latih mengontrol porsi, bahkan saat makan makanan sehat.

- Hindari mengonsumsi kalori kosong, tetapi boleh manjakan diri Moms sesekali.

- Jangan diet. Sebaliknya, fokus pada pembentukan kebiasaan sehat seumur hidup. Moms bisa berkonsultasi pada ahli gizi terkait makanan yang sehat dikonsumsi.

Baca Juga: Bahannya Bisa Beli di Tukang Sayur, Ini Racikan Minuman yang Bisa Turunkan Berat Badan dengan Cepat, Dijamin Nyesel Kalau Tidak Coba

2. Olahraga

Ajak tubuh bergerak dengan rutin berolahraga. Lakukan latihan aerobik tiga sampai lima kali seminggu dan latihan ketahanan dua sampai tiga kali berturut-turut setiap minggu.

Lakukan setidaknya 25 hingga 35 menit hampir setiap hari.

Dikatakan dr Griebeler, olahraga bekerja paling baik untuk mencegah kenaikan berat badan, bukan mempercepat penurunan berat badan.

Sehingga, Moms perlu tahu, bahwa olahraga berlebihan bisa sama buruknya dengan makan berlebihan.

“Olahraga dapat membuat orang sangat lapar, sementara itu membuat orang lain lelah dan tidak aktif, yang dapat meniadakan aktivitas yang mereka lakukan,” jelas dr Griebeler.

Tetapi penting juga untuk mengingat manfaat kardiovaskular dari olahraga yang dapat menjaga kesehatan secara keseluruhan, terlepas dari penurunan berat badan.