Pantas Ingin Langsing Gagal Terus, Sebelum Telat Moms Tolong Berhenti Lakukan Kebiasaan Sepele di Pagi Hari Ini karena Bisa Bikin Berat Badan Susah Turun

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 24 November 2021 | 07:30 WIB
Pantas berat badan susah turun jika Moms sering lakukan kebiasaan buruk ini (Pexels.com/Andres Ayrton)

1. Tidak merapikan tempat tidur

Apakah benar ada hubungannya tidak membereskan tempat tidur dengan berat badan?

Meski terbilang aneh, hal ini mungkin saja terjadi.

Sebuah studi yang dilakukan oleh US National Sleep Foundation mengungkapkan orang yang rajin membersihkan tempat tidur melaporkan memiliki kondisi tubuh dan metabolisme yang lebih baik.

Artinya, tubuh menjadi lebih sehat dan mudah untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tak Perlu Diet Ketat, Cuma Modal Lidah Buaya dan Bawang Putih yang Diolah Seperti Ini Ternyata Ampuh Turunkan Berat Badan

2. Tidak segera mendapatkan sinar matahari

Ternyata salah satu kunci untuk menurunkan berat badan adalah mendapatkan cahaya setelah bangun tidur.

Membuka tirai atau berjalan keluar rumah bisa dilakukan untuk meningkatkan metabolisme tubuh dan membuat tubuh menjadi lebih aktif.

Penelitian yang dilakukan oleh Kathryn J. Reid dari Northwestern University, Amerika menemukan, paparan sinar matahari 20 sampai 30 menit dapat memengaruhi  indeks massa tubuh Moms sehingga lebih mudah diturunkan.