Tumit Terasa Sakit Saat Bangun Tidur Jangan Diabaikan, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 30 Desember 2021 | 15:00 WIB
Tumit terasa sakit saat bangun tidur jangan sampai diabaikan (Pexels/Cottonbro)

Penyebab tumit terasa sakit

Tumit terasa sakit karena plantar fasciitis biasanya rata-rata dialami oleh orang yang berusia antara 40-60 tahun.

Menurut dr. Laura Djuriantina, spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi RS Pondok Indah Jakarta, plantar fasciitis disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain banyak melakukan aktivitas yang bertumpu pada tumit, misalnya berlari jarak jauh, menari balet, atau aerobik.

"Bentuk dan mekanik kaki yang salah, misalnya kaki leper, lengkung kaki berlebih, atau pola berjalan jinjit juga dapat menambah tekanan pada plantar fascia," kata Laura mengutip dari Kompas.

Baca Juga: Mudah dan Cepat, Cara Alami Redakan Nyeri Pada Tumit & Telapak Kaki

 

Faktor lain penyebab terjadinya tumit terasa nyeri atau sakit antara lain adalah kegemukan, pekerjaan yang banyak bertumpu pada kaki, atau sepatu yang tidak cocok.

"Misalnya sepatu bertelapak tipis dan longgar, serta sepatu tanpa arch support yang cukup untuk menyerap kejutan," ujar Laura.

Selain itu, gejala utama gangguan yakni nyeri saat bangun tidur atau setelah duduk terlalu lama.

Kemudian terasa perlahan kaku dan sedikit berkurang setelah berjalan beberapa langkah.

Nyeri pada umumnya bertambah jika menaiki tangga atau berdiri lama.

Pada awalnya tentu penting untuk mengistirahatkan bagian yang nyeri.