Dari Insomnia Sampai Berat Badan Bayi Lahir Rendah, Ternyata Ini Sederet Risiko Apabila Terlalu Banyak Minum Kopi Selama Hamil

By Syifa Amalia, Rabu, 2 Maret 2022 | 17:43 WIB
Risiko yang bakal terjadi bila ibu hamil terlalu banyak minum kopi (Pixabay.com/christoph)

Berikut ini adalah resiko ini yang mengintai ibu hamil apabila mengonsumsi kopi dalam jumlah yang berlebihan.

Hipertensi

Konsumsi kafein dikaitkan dengan sedikit peningkatan sementara pada tekanan darah. Peningkatan ini lebih terlihat pada orang yang biasanya tidak mengonsumsi kafein.

Oleh karena itu, ibu hamil yang memiliki riwayat tekanan darah tinggi, harus lebih berhati-hati.

Insomnia

Minum kopi bisa membuat Moms agar lebih terjaga, namun efek samping yang bisa timbul justru dapat membuat Moms menjadi sulit tidur.

Terlebih lagi, ketika usia kehamilan bertambah, sehingga memengaruhi bentuk tubuh. Tentunya mencari posisi tidur yang nyaman akan menjadi lebih sulit.

Baca Juga: Dikhawatirkan Bisa Sebabkan Keguguran, Berikut Mitos vs Fakta Kehamilan Tentang Ibu Hamil Minum Kopi

Berat Badan Bayi Lahir Rendah

Ibu hamil yang mengonsumsi lebih dari 200 miligram kafein per hari lebih beresiko melahirkan bayi dengan berat badan lahir rendah. Bayi dengan berat badan lahir rendah lahir dengan berat kurang dari 5 pon 8 ons.

Selain itu, mereka berisiko lebih tinggi mengalami berbagai masalah, termasuk masalah pernapasan dan penyakit kuning.

Stres