Tidur Berkualitas Ternyata Dipengaruhi Juga Oleh Makanan, Diantaranya Jeruk dan Pisang

By Debora Julianti, Sabtu, 12 Maret 2022 | 16:24 WIB
Jeruk salah satu makanan yang dapat menstimulasi tidur berkualitas (freepik)

Namun selain itu jeruk juga merupakan buah yang kaya akan cairan, sehingga ketika anak memakan jeruk anak dapat terhindar dari dehidrasi.

Buah jeruk dapat meningkatkan 47 persen hormone melatonin yang terdapat pada tubuh, sehingga bisa menstimulasi tubuh untuk dapat tidur dengan baik.

Selain itu kandungan antioksidan pada jeruk dapat mengurangi radikal bebas pada tubuh.

2. Ubi

Moms ubi kaya akan kandungan potassium yang bagus untuk menangani anak yang memiliki gangguan tidur.

Selain itu ubi juga mengandung kalium yang bagus untuk membuat tubuh terasa lebih rileks.

Sebaiknya Moms bisa mengkukus ubi hingga lembek baru berikan kepada anak ketika sudah dingin.

Baca Juga: Pantas Saja Selama Ini Selalu Lemas dan Tak Bersemangat Saat Bangun Tidur, Ternyata karena Lakukan Kesalahan Ini, Salah Satunya Tidur Lama

3. Kacang-kacangan

Moms kacang-kacangan bagus untuk meningkatkan kualitas tidur pada anak.

Kacang-kacangan dipercaya kaya akan kandungan triptofan.

Kandungan triptofan berguna untuk meningkatkan hormon melatonin pada tubuh sehingga tubuh anak akan terasa lebih rileks dari biasanya.