Siapa Bilang Tidak Bisa Dimakan, Padahal 2 Bagian pada Ikan Ini Punya Nutrisi Lebih Tinggi dan Ampuh Menjauhkan Tubuh dari Berbagai Macam Penyakit, Nyesel Kalau Tidak Coba

By Syifa Amalia, Minggu, 3 April 2022 | 11:23 WIB
Kandungan pada kulit dan mata ikan ini ternyata punya manfaat yang baik bagi tubuh. (Pexels.com)

Nakita.id – Sumber protein yang paling banyak ditemukan selain daging, unggas, adalah ikan.

Terdapat banyak pilihan yang bisa dikonsumsi baik dari ikan laut, ikan air tawar maupun ikan kalengan.

Ikan diperkaya dengan sumber nutrisi zat besi, dan asam lemak omega-3. Bahkan menurut Food and Drug Administration (FDA), merekomendasikan untuk makan ikan sebanyak 4 ons atau sebanyak 2-3 seminggu.

Makan ikan sangat baik untuk kesehatan, khususnya Si Kecil yang saat ini sedang berada dalam masa pertumbuhan.

Biasanya orang-orang hanya mengonsumsi dagingnya saja, namun tahukah Moms semua bagian ikan termasuk ikan dan mata juga sama berkhasiatnya. Dua bagian tersebut, selama ini seringkali disisihkan dalam piring.

Kulit ikan aman dikonsumsi selama ikan dibersihkan dengan baik sebelum dimakan.

Kulit dan mata ikan memiliki risiko kesehatan rendah dibandingkan daging ikan yang memungkinkan terkontaminasi paparan bahan kimia.

Kedua bagian ini tentu saja memiliki segudang manfaat yang tidak pernah Moms duga sebelumnya.

Melansir dari Healthline, berikut ini adalah keuntungan yang bisa didapat dengan mengonsumsi kulit ikan.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Ibu Hamil hanya Boleh Makan Ikan Laut Jenis Udang Saja, Ternyata Ahli Sudah Berikan Alasannya Seperti Ini

Sumber protein yang baik

Moms bisa memvariasi menu sehari-hari dengan memasukan sumber protein dari ikan.