Masih Banyak yang Terlanjur Percaya, Benarkah Makan Buah Sesudah Makan Dapat Mengurangi Nutrisinya? Begini Penjelasannya

By Syifa Amalia, Minggu, 3 April 2022 | 11:07 WIB
Penjelasan mitos mengenai waktu terbaik makan buah. (Pexels.com/Andreas Ayrton)

Nakita.id – Banyak mitos yang beredar di masyarakat mengenai waktu terbaik untuk makan buah.

Barangkali hal ini juga menjadi menjadi pertanyaan dalam benak Moms selama ini.

Adanya mitos yang belum tentu kebenarannya itu, justru membuat Moms jadi ragu-ragu untuk bertindak.

Namun apakah sebenarnya ada waktu yang tepat untuk makan buah?

Berhubungan dengan ini, salah satu yang paling sering didengar adalah makan buah saat perut kosong.

Menurut mitos tersebut, makan buah dengan makanan akan memperlambat pencernaan.

Sebelum menerka-nerkanya sendiri, berikut ini akan dijelaskan fakta yang terjadi di balik mitos tersebut.

Melansir dari Healthline, berikut ini adalah mitos tentang buah yang selama ini beredar mengenai waktu terbaik untuk makan buah.

Simak baik-baik ya Moms! Barangkali selama ini kita salah kaprah menilainya.

Baca Juga: Fakta VS Mitos Menyusui: IbuTidak Boleh Makan Jeruk dan Cabai Nanti ASI-nya jadi Asam dan Pedas? Begini Penjelasan Konselor Laktasi

Mitos yang mengatakan bahwa sebaiknya makan buah saat perut kosong adalah salah satu mitos yang paling umum kita dengar ya Moms.

Berdasarkan klaim ini makan buah yang dimakan bersama makanan akan memperlambat pencernaan dan membuat makanan berada di dalam perut lebih lama.