Setiap Sahur Gak Pernah Absen Makan Sayur Brokoli, Jangan Keheranan Kalau Perut Tetap Kenyang Hingga Terhindar Dari Penyakit yang Ditakuti Oleh Banyak Orang Ini

By Ruby Rachmadina, Senin, 4 April 2022 | 19:06 WIB
Manfaat makan brokoli saat sahur (Freepik)

Baca Juga: Pasti Nggak Bakal Nyesal, Masukkan Brokoli yang Dibuat Begini ke Dalam Menu Sahur Dijamin akan Buat Moms Tahan Puasa Sampai Sore

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Jika dimakan secara rutin saat sahur brokoli dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Dalam brokoli terdapat belerang yang mendukung kesehatan usus, sehingga mempertahankan tubuh terhadap infeksi.

Ini terjadi karena belerang dapat memproduksi glutathione yang menjaga lapisan usus.

Ini juga berfungsi sebagai melindungi sel dari kerusakan inflamasi.

Baik untuk kesehatan mata

Brokoli mengandung karotenoid, lutein, dan zeaxanthin.

Semua kandungan ini dapat menurunkan risiko gangguan mata terkait usia, seperti katarak dan regenerasi makula.

Brokoli juga mengandung betakaroten, yang diubah menjadi vitamin A untuk mengurangi risiko rabun senja.

Baca Juga: Sering-sering Makan Brokoli Kukus Kalau Mau Satu Keluarga Tetap Sehat, Jangan Heran Jika Kolesterol Hingga Penyakit Kanker Tak Sudi Mendekat!

Melindungi dari kanker

Mengonsumsi makanan sehat seperti brokoli dapat mengurangi risiko kanker.

Fitokimia yang dikenal sebagai sulforaphane dapat membantu mengurangi risiko kanker tertentu.

Penelitian menunjukan brokoli dapat mencegah terjadinya kanker prostat.

Ini juga bisa dijadikan detoksifikasi racun di udara seperti asap rokok.

Brokoli sebenarnya aman dikonsumsi semua orang saat sahur.

Tetapi orang-orang yang memiliki masalah tiroid disarankan untuk menghindari makanan ini.

Hal ini dikarenakan brokoli dapat mengganggu penyerapan iodium yang memang dibutuhkan untuk produksi hormon tiroid.

Konsumsi brokoli dalam jumlah yang wajar untuk bisa mendapatkan manfaatnya.

Baca Juga: Sampai Lupa Kapan Terakhir Kali Berobat ke Puskesmas, Ternyata Selama Ini Rahasia Tubuh Kebal Dari Penyakit Cuma Perlu Rajin-rajin Makan Brokoli Kukus