Dinilai Praktis dan Bikin Kenyang, Satu Keluarga Akan Alami Hal Tak Terduga Ini Jika Masih Nekat Sahur dan Buka Puasa Makan Mi Instan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 13 April 2022 | 14:48 WIB
Bahaya sahur dan buka puasa makan mi instan (freepik)

Nakita.id - Ketika aktivitas seharian padat, tentu saja Moms memilih menyiapkan menu sahur dan buka puasa yang praktis.

Apalagi ketika sahur, ketika Moms bangun terlambat tetapi belum menyiapkan makan sahur, pasti banyak di antara Moms yang memilih menyajikan mi instan untuk keluarga.

Mi instan memang dinilai membuat kenyang perut setelah makan.

Mi instan juga enak dan lezat, bahkan disukai oleh hampir seluruh orang.

Tak hanya itu, cara membuatnya yang praktis membuat Moms tetap bisa menyajikan makanan meski dalam waktu yang singkat.

Tapi siapa sangka, ada risiko di balik makan mi instan saat sahur dan buka puasa.

Pada dasarnya, mengonsumsi mi instan dalam jumlah berlebih memang tak disarankan.

Dan rupanya makan mi instan saat sahur dan buka juga tak disarankan.

Mengutip dari Kompas, Rista Yulianti Mataputun, S.Gz yang merupakan ahli gizi dari RS Indriati Solo Baru mengungkapkan bahayanya.

Baca Juga: Banyak yang Nyesel karena Membuangnya, Air Bekas Rebusan Mi Instan yang Dinilai Berbahaya dan Mematikan Ternyata Ampuh untuk Atasi Masalah Kesehatan Ini

Menurutnya, sahur dengan mi instan merupakan hal yang tidak dibenarkan.

Mi instan tidak memiliki kandungan gizi yang cukup sehingga tidak mampu menyokong energi tubuh selama menjalankan puasa satu hari penuh.