Sudah Nikmat, Sehat Pula! Ini 4 Rekomendasi Minuman Segar untuk Berbuka Puasa yang Bisa Moms Jajal di Rumah

By Shannon Leonette, Senin, 18 April 2022 | 15:52 WIB
Moms, inilah beberapa rekomendasi minuman segar untuk berbuka puasa nanti. (Freepik)

Nakita.id - Moms, berikut ini beberapa rekomendasi minuman segar untuk berbuka puasa.

Memang tak dapat dipungkiri kalau kita ingin berbuka dengan yang segar.

Maka, jangan heran kalau banyak orang yang berburu takjil segar di waktu-waktu mendekati berbuka puasa.

Namun, Moms harus tahu, ketika berbuka sebaiknya jangan asal minum setelah tubuh kehilangan banyak cairan saat berpuasa.

Apabila kita minum cairan yang tidak dapat menggantikan cairan tubuh yang hilang dengan cepat, dampaknya bisa menyebabkan kita dehidrasi berat.

Maka dari itu, penting bagi Moms untuk memenuhi kembali cairan tubuh dengan asupan cairan yang tepat.

Pilihlah cairan yang sehat, serta dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang dengan cepat.

Lantas, apa saja minuman yang bisa diminum saat berbuka nanti?

Melansir dari Kompas, berikut ini adalah beberapa minumannya.

Baca Juga: Yuk Bikin Resep Es Semangka India, Takjil Segar yang Viral Buat Buka Puasa, Juga Bisa Jadi Ide Jualan di Sekitar Kompleks Rumah

1. Infused water

Infused water dapat dijadikan sebagai pilihan minuman segar untuk berbuka puasa.

Pasalnya, minuman ini biasanya dibuat dengan potongan buah-buahan segar yang direndam dengan air dingin, kemudian disimpan di dalam kulkas dalam waktu beberapa jam.

Meski rasanya tidak terlalu manis, infused water justru sangat menyehatkan, Moms.

Sebab, campuran buah yang dimasukkan ke dalam air dapat memberikan nutrisi dan vitamin yang bermanfaat untuk tubuh.

2. Air kelapa

Minuman segar berikutnya adalah air kelapa, yang banyak Moms jumpai di pedagang pinggir jalan.

Air kelapa mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti vitamin C, magnesium, natrium, serat, kalsium, dan mangan.

Selain dapat menghidrasi tubuh, air kelapa juga bermanfaat untuk menggantikan elektrolit yang hilang selama berpuasa.

Baca Juga: Sering Jadi Favorit, Buka Puasa Pakai Air Kelapa Justru Berbahaya Untuk Orang dengan kondisi Seperti Ini

3. Jus buah-buahan

Minuman segar untuk berbuka puasa yang juga bisa Moms coba adalah jus buah-buahan.

Moms bisa membuatnya dari buah-buahan kesukaan Moms dan keluarga, kemudian tambahkan air, sedikit es batu, dan sedikit gula, lalu blender sampai halus.

Misalnya, jus melon atau semangka yang mengandung banyak air, sehingga dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang dengan cepat.

Sementara, jus alpukat atau pisang yang kaya akan kalium, sehingga mampu menjaga keseimbangan elektrolit di dalam tubuh.

4. Teh hijau

Terakhir, Moms bisa juga minum teh hijau sebagai alternatif untuk berbuka puasa nanti.

Pasalnya, teh hijau mengandung antioksidan yang disebut katekin, sehingga mampu meningkatkan metabolisme tubuh yang bisa berdampak pada penurunan berat badan.

Juga, minum satu gelas teh hijau mampu mengembalikan cairan tubuh yang hilang sekaligus mengembalikan energi.

Baca Juga: Nyeri Asam Urat Tak Akan Kambuh Lagi Kalau Rutin Minum Jus Buah Berikut Ini Setiap Hari, Coba Sekarang!