Baik untuk Kesehatan Usus, Tambahkan Juga Asupan Prebiotik ke Dalam Makanan Dengan Cara Seperti Ini Supaya Gizi Seimbang

By Syifa Amalia, Minggu, 8 Mei 2022 | 19:00 WIB
Cara menambahkan asupan prebiotik untuk meningkatkan kesehatan usus. (Pexels)

Konsumsi Cokelat Hitam

Cokelat terbukti mengandung polifenol, senyawa antioksidan yang dicerna dengan buruk oleh tubuh namun mampu difermentasi oleh mikroba usus yang baik.

Penelitian yang diterbitkan pada Juni 2020 di jurnal Nutrients menunjukkan bahwa polifenol kakao meningkatkan bakteri usus yang bermanfaat seperti lactobacillus dan bifidobacterium sambil mengurangi bakteri berbahaya seperti Clostridium perfringens.

Namun, tidak semua cokelat sama Moms.

Untuk mendapatkan efek prebiotik yang kuat, pilihlah cokelat yang memiliki kandungan kakao 70% atau lebih untuk menumbuhkan mikroba usus yang sehat.

Baca Juga: Manfaat Makan Cokelat untuk Sarapan Bagi Kesehatan Tubuh, Rugi Banget Selama Ini Cuma Dijadikan Camilan Saja