Wajib Banget Tahu Bahan Alami Untuk Mengatasi Gastritis, Mudah Ditemukan di Sekitar Kita Moms

By Kirana Riyantika, Minggu, 15 Mei 2022 | 16:00 WIB
Bawang putih jadi salah satu bahan alami obat gastritis (Nakita/ Kirana)

Nakita.id - Salah satu masalah kesehatan lambung yang banyak dialami orang adalah gastritis.

Moms yang belum tahu seputar gastritis, perlu tahu bila kondisi ini berupa peradangan yang terjadi di lambung.

Kondisi gastritis ini bisa muncul tiba-tiba atau bersifat kronis.

Di dalam perut terdapat lapisan pelindung yang disebut dengan mukosa.

Lapisan ini melindungi perut dari kuatnya asam lambung saat mencerna makanan.

Jika lapisan pelindung tersebut rusak, maka mukosa akan meradang dan menyebabkan gastritis. Penyebab yang paling umum adalah bakteri Helicobacter pylori.

Dilansir dari Cleveland Clinic, beberapa gejala gastritis yang umum terjadi yaitu feses berwarna hitam, perut kembung, mual dan muntah, serta perut terasa sangat kenyang setelah makan.

Selain itu, gejala lain yang mungkin dialami yakni nafsu makan menurun, sakit maag, berat badan turun tanpa alasan yang jelas, nyeri di perut bagian atas, hingga muntah darah.

Pengobatan gastritis cukup beragam, tergantung pada pemicunya.

Baca Juga: Ini Dia Alasannya Kenapa Makan Besar Sebaiknya Dilakukan Setelah Tarawih, Jangan Lagi Lakukan Jika Tak Ingin Gula Darah Meningkat Drastis

Antibiotik biasanya digunakan untuk membunuh bakteri. Namun, ada juga obat lain yang diresepkan pada penderita gastritis, untuk mengurangi gejala yang dirasakannya.

Selain obat-obatan kimiawi, terdapat beberapa cara alami yang juga bisa dilakukan untuk mengatasi gastritis. Di antaranya adalah seperti berikut ini.

1. Ekstrak bawang putih

Dilansir dari Healthline, ekstrak bawang putih dapat membantu mengatasi gastritis yang disebabkan oleh bakteri Helicobacter pylori.

Ini telah dibuktikan dalam sebuah studi, di mana konsumsi ekstrak bawang putih efektif untuk membunuh bakteri tersebut.

Ekstrak bawang putih bisa dikonsumsi dengan menghancurkannya saat keadaan mentah dan minum sari-sarinya dengan menggunakan sendok teh. Bisa juga dengan membeli produk yang telah dijual di pasaran.

2. Teh hijau dengan madu manuka

Minum teh hijau dengan madu murni, mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan pencernaan. Mengonsumsi air hangat bisa menenangkan saluran pencernaan dan memperlancar pencernaan di perut.

Sebuah studi menunjukkan, adanya perbendaan signifikan antara penderita gastritis yang minum teh dengan madu hanya seminggu sekali.

Baca Juga: Pir dan Pisang untuk Meringankan Gejala Radang Lambung Atau Gastritis

Madu manuka juga sudah terbukti mempunyai sifat antibakteri, sehingga bisa menjaga Helicobacter pylori tetap terkendali di saluran cerna.

3. Probiotik

Probiotik bisa membantu melancarkan pencernaan dan membuat buang air besar menjadi lebih teratur.

Konsumsi probiotik akan membuat bakteri baik masuk ke saluran cerna, sehingga menghentikan penyebaran Helicobacter pylori dan membantu penyembuhan usus. Probiotik bisa didapatkan dari makanan seperti kimchi, kol parut, yogurt, kefir, ataupun kombucha.

4. Air kelapa

Melansir Medicine Net, air kelapa dan santan mempunyai sifat antiseptik yang dapat membantu membunuh bakteri. Selain itu, air kelapa juga bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan proses penyembuhan.

5. Pepaya

Pepaya mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi. Bahkan di dalam buah ini terdapat papain, enzim yang bisa membantu pencernaan protein nutrisi dan mengurangi pembentukan gas di perut.

Itulah bahan alami yang bisa membantu mengatasi gastritis. Bila ternyata kondisi gastritis tak sembuh dengan pengobatan alami maka sebaiknya segera periksakan ke dokter.

Baca Juga: Muntah Darah Selama Kehamilan, Inilah Fakta dan Penyebabnya

Artikel ini pernah tayang di Grid Health dengan judul "6 Obat Alami Atasi Gastritis, Bawang Putih Hingga Buah Pepaya"