Seluruh Khasiat Kacang Bakalan Sia-sia Kalau Dikonsumsi Lebih dari Segenggam Setiap Hari, Gangguan Kesehatan Seperti Ini yang Akan Terjadi Bila Masih Nekat

By Syifa Amalia, Kamis, 19 Mei 2022 | 20:27 WIB
Gangguan yang timbul akibat makan kacang berlebihan (Nakita.id/Syifa)

Nakita.idKacang merupakan makanan yang sehat, tetapi ada beberapa efek samping dari mengonsumsinya secara berlebihan.

Kacang memiliki banyak olahan yang tidak hanya dapat dimakan secara langsung. Mereka dapat berupa camilan sehat, seperti selai kacang maupun dapat dicampur dalam makanan lain.

Kacang sumber yang baik akan protein, serat, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan.

Mereka dapat membantu meningkatkan energi dan bahkan mungkin berperan dalam meningkatkan kesehatan.

Camilan ini juga dikaitkan dengan kesehatan jantung, menurunkan kolesterol, serta teman makan yang baik dalalm upaya menurunkan barat badan.

Nah, dengan manfaat sebanyak itu, siapa yang tidak tergoda untuk memakannya dalam jumlah yang banyak.

Jerlyn Jones, R.D.N., L.D., juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics dikutip dalam Prevention mengatakan bahwa, porsi harian yang tepat untuk dikonsumsi setiap hari adalah seperempat cangkir atau segenggaman tangan.

Takaran ini sudah dinilai pas supaya tidak menimbulkan efek negatif yang dapat berbalik menyerang tubuh.

Lantas, apa saja yang akan terjadi bila mengonsumsi kacang secara berlebihan melebihi porsi harian yang direkomendasikan?

Baca Juga: Makan Kacang Panjang Setiap Hari Banyak Khasiatnya, Sederet Penyakit Ini Bakalan Ogah Masuk ke Dalam Tubuh

Bisa menambah berat badan

Mendengar kacang dapat menambah berat badan, Moms pasti terkejut karena berlawanan dengan apa yang disampaikan di awal.