Hempaskan Lemak Perut yang Membandel Tak Perlu Susah Payah, Kuncinya Hanya Perlu Berjalan Kaki Dengan Cara Seperti Ini

By Syifa Amalia, Senin, 23 Mei 2022 | 15:00 WIB
Tips jalan kaki yang efektif untuk menghilangkan lemak perut. (Nakita.id/Syifa Amalia)

Nakita.id – Menghilangkan lemak perut dapat dicapai dengan melakukan latihan yang intens.

Motivasi ini seolah menjadi tujuan yang dimiliki orang dalam agenda latihan mereka.

Membakar lemak dan menurunkan berat badan pada dasarnya membutuhkan tiga hal yang ditekankan.

Di antaranya meliputi, makan yang rendah kalori, melakukan latihan kekuatan dan melakukan latihan kardio.

Latihan kekuatan menargetkan lemak perut yang membandel.

Sementara untuk latihan kardio, Moms memilki banyak pilihan seperti berlari, bersepeda, maupun berenang.

Namun banyak orang meremahkan aktivitas jalan kaki sebagai aktivitas yang dapat menurunkan lemak.

Padahal ini sangat efektif dalam meningkatkan pembakaran kalori.

Nah, supaya jalan kaki dapat memberi manfaat yang maksimal untuk menghilangkan lemak perut, Moms bisa mencoba tips berikut seperti yang dilansir dari Eat This.

Baca Juga: Ternyata Perut Membesar Tak Melulu Jadi Tanda Kenaikan Berat badan, Perlu Tahu Beda Kembung dengan Lemak Perut

Berjalan kaki di bukit

Salah satu cara untuk meningkatkan pembakaran lebih banyak kalori adalah dengan meningkatkan tanjakan.

Dengan berjalan menanjak, tubuh akan memaksa bekerja lebih keras, dan mengerahkan lebih banyak otot di sekitar pinggul dan kaki.

Moms bisa menemukan bukit di lingkungan sekitar, berjalanlah sampai puncak, turun kembali dan ulangi untuk beberapa putaran.

Melakukan latihan ini secara rutin akan berkontribusi pada penghilangkan lemak membandel di perut.

Ubah kecepatan

Selain memiliki medan tanjakan, cara lain untuk membakar lebih banyak kalori dan lemak saat berjalan adalah dengan meningkatkan kecepatan.

Jika Moms terbiasa berjalan dengan kecepatan santai, maka tambah kecepatan berjalan sedikit lebih cepat.

Moms bisa menghitung berapa lama biasanya waktu yang dibutuhkan untuk berjalan pada rute biasa, lalu cobalah untuk mengalahkan waktu itu pada latihan berikutnya.

Baca Juga: Selain Diet dan Olahraga, Cobalah Juga Rutin Konsumsi Minuman Ini untuk Mengurangi Lemak Perut yang Membandel

Selama berjalan, Moms dapat membuat kaki bekerja lebih keras dengan memasukan beberapa latihan beban tubuh. Berikut adalah beberapa rekomendasi latihan yang bisa diikuti.

Squat Berat Badan

Squat berat badan dilakukan dengan cara menjaga tubuh tetap tegak kemudian duduk kembali sampai tumit dan pinggul sejajar dengan tanah. Bangkit kembali, tekuk glutes dan paha depan di bagian atas. Lakukan pengulangan gerakan sampai 15 kali.

Walking Lunges

Gerakan ini dimulai dengan mengambil langkah panjang dan melangkah maju dengan satu kaki. Tanamkan kaki dengan kuat, lalu turunkan diri sampai lutut belakang menyentuh tanah dengan lembut. Setelah lutut menyentuh tanah, melangkahlah dengan kaki lainnya, dan ulangi 10-15 kali untuk setiap kaki.

Butt Kickers

Dengan tangan terentang ke samping, mulailah menendang tumit kembali ke arah glutes untuk melenturkan paha belakang dengan setiap repetisi setidaknya 15 kali untuk setiap kaki.

Lutut Tinggi

Jaga agar tubuh tetap tegak, mulailah menggerakkan lutut ke atas di atas pinggul maju mundur setidaknya 10 kali repetisi untuk setiap kaki.

Baca Juga: Rahasia Punya Tubuh Ideal dengan Cepat Terbongkar, Ternyata Begini Cara Menghilangkan Lemak Perut dalam Seminggu