Setelah Tahu Soal Air Rebusan Daun Pandan dan Serai, Nyesal Kenapa Tidak Tahu Dari Dulu! Khasiatnya Penting untuk Jaga Kolesterol

By Amallia Putri, Sabtu, 2 Juli 2022 | 19:15 WIB
Coba konsumsi air rebusan serai dengan daun pandan, dijamin kolesterol turun (Nakita.id/Syifa)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui caranya membuat teh dari air rebusan daun pandan dan serai.

Dijamin nikmat dan bermanfaat bagi siapapun yang mengonsumsinya.

Teh merupakan salah satu minuman yang kerap menjadi keharusan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia.

Apalagi jika dikonsumsi saat pagi, teh bisa membuat Moms menjadi lebih berenergi untuk beraktivitas di hari itu.

Kalau Moms suka minum teh, ada baiknya ketahui teh dari daun pandan dan serai yang satu ini.

Tak hanya membuat Moms jadi lebih berenergi di pagi hari, tapi juga membuat tubuh tetap sehat.

Bagaimana bisa? Seperti yang dilansir dari The Natural Health Market, ternyata teh pandan dan serai ini baik untuk menurunkan kolesterol.

Ini dia cara membuatnya:

1. Siapkan serai, daun pandan beberapa lembar, gula, dan air

Baca Juga: Hampir Saja Ketinggalan Info Penting, Cukup Minum Air Rebusan Daun Pandan Sakit Kepala Hingga Nyeri Ogah Balik Lagi ke Tubuh, Sajikan Selagi Hangat

2. Masukkan 200 ml air ke dalam panci, lalu rebus hingga mendidih

3. Geprek batang serai, lalu masukkan ke dalam panci

4. Masukkan beberapa lembar daun pandan yang sudah dipotong-potong ke dalam panci, tunggu selama 8 hingga 10 menit

5. Matikan kompor, lalu tuang dan saring ke dalam gelas

6. Tambahkan madu untuk pemanis (opsional)

Teh pandan dan serai bisa langsung dikonsumsi selagi hangat.

Melansir dari Decorated Treats, sebenarnya minuman yang satu ini juga bisa disajikan dengan es batu.

Tentu hangat atau dingin, teh daun pandan dan serai bisa dikonsumsi sesuai selera.

Selain madu, Moms bisa memasukkan gula pasir atau gula batu untuk pemanisnya.

Baca Juga: Enggak Bikin Keluar Keringat Banyak, Ini 4 Cara Mengusir Kelabang dari Rumah, Cuma Modal Daun Pandan hingga Lada

Seberapa sering Moms bisa mengonsumsi air rebusan daun pandan dan serai yang satu ini?

Moms bisa mengonsumsi teh pandan dan serai ini cukup satu kali dalam sehari.

Pilih waktu yang tepat untuk mengonsumsinya, pagi, siang, atau malam.

Sebaiknya teh daun pandan dan serai ini tak dikonsumsi berlebihan. Mengapa?

Melansir dari Healthline, daun pandan yang dikonsumsi seacara berlebihan akan menyebabkan sakit perut.

Konsumsi daun pandan yang berlebihan juga membuat Moms mengalami diare.

Sementara itu, seperti yang dilansir dari Femina.in, mengonsumsi serai terlalu banyak juga bisa membuat Moms sakit perut karena asam lambung.

Maka dari itu, cukup konsumsi secukupnya saja agar mendapatkan manfaat yang maksimal.

Disarankan juga untuk dikonsumsi sebelum sarapan jika Moms ingin mengonsumsinya saat pagi untuk mengusir racun dalam tubuh.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Teh Setiap Hari, Bantu Turunkan Berat Badan hingga Melancarkan Metabolisme

Manfaat teh daun pandan dan serai

Lalu, apa saja manfaat dari teh pandan dan serai ini? 

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, air rebusan daun pandan dan serai ini penting untuk mengurangi kolesterol dalam tubuh.

Melansir dari The Health Site, beberapa penelitian telah membuktikan bahwa serai mampu untuk mengurangi kolesterol dalam tubuh.

Begitu juga dengan pandan yang juga memiliki manfaat untuk mengurangi kolesterol.

Apa yang biasanya membuat seseorang mengalami kenaikan kolesterol?

Seperti yang dilansir dari NHS, kolesterol disebabkan oleh beberapa kebiasaan buruk dalam pola hidup, misalnya:

1. Konsumsi terlalu banyak makanan berlemak

2. Kurang berolahraga

Baca Juga: Daripada Diet Tanpa Hasil yang Jelas, Mending Minum Teh Jenis Ini yang Ampuh Turunkan Berat Badan, Diminum 1 Kali Sehari Biar Cepat Langsing

3. Kelebihan berat badan

4. Mengonsumsi alkohol terlalu banyak

5. Kebiasaan merokok

Melansir dari Mayo Clinic, kolesterol yang mengalami kenaikan biasanya tidak disertai gejala, sehingga masalah kesehatan ini terkesan diam- diam mematikan.

Tinggi dan tidaknya kolesterol bisa dideteksi dari tes darah yang dilakukan di fasilitas kesehatan.

Maka dari itu, memiliki pola hidup dan pola makan yang baik amat diperlukan untuk menghindari kolesterol.

Selain itu, konsumsi air rebusan daun pandan dan serai tiap pagi untuk mencegahnya.

Itulah tadi beberapa hal soal teh daun pandan dan serai yang bisa Moms buat di rumah.

Selamat mencoba.

Baca Juga: 5 Bahan Alami untuk Mengobati Anak Muntaber Ini Wajib Dicoba, Salah Satunya Teh