Semua Orang Bisa Panjang Umur Kalau Minum-minuman Ini Setiap Hari, Sampai Tua Tetap Sehat Gak Dibayang-bayangi Penyakit Berbahaya

By Ruby Rachmadina, Minggu, 3 Juli 2022 | 08:00 WIB
Jenis minuman yang bikin panjang umur. (Nakita.id/ Ruby)

Memiliki tubuh yang sehat tentu menjadi harapan semua orang.

Kondisi tubuh yang fit dan usia yang panjang memang merupakan anugerah.

Tetapi, untuk memiliki usia yang panjang bisa dipengaruhi oleh banyak faktor.

Salah satunya adalah dengan memerhatikan apa yang Moms konsumsi.

Dengan mengonsumsi minum-minuman sehat dapat menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Minuman sehat ini juga bisa mengurangi risiko beberapa penyakit berisiko yang kerap memicu kematian.

Namun perlu diingat ya Moms, minuman sehat yang bikin panjang umur ini juga perlu dibarengi dengan pola hidup sehat lainnya seperti rajin berolahraga, mengonsumsi makanan bergizi dan pola tidur yang baik.

Nah, sebenarnya ada beberapa jenis minuman yang kalau semisalnya dikonsumsi setiap hari bikin umur panjang.

Seperti dilansir Eatthis, inilah jenis minuman yang dapat membuat Moms panjang umur.

Baca Juga: Ternyata Busui Tidak Boleh Asal Makan, Konsumsi Makanan Ini Malah Akan Bikin Produksi ASI Surut

Air putih

Tubuh Moms terdiri dari 60 persen air, sehingga Moms harus menjaga agar tetap terhidrasi.

Air sangat berperan penting untuk kehidupan manusia yang lebih lama.

Ini karena mereka membantu tubuh menghilangkan racun, menjaga tekanan darah tetap normal, mengangkut nutrisi, menyeimbangkan elektrolit dan meningkatkan metabolisme.

Minum air yang cukup setiap harinya dapat meningkatkan fungsi tubuh dan membuat jangka umur lebih panjang.

Kopi hitam

Hanya dengan mengonsumsi kopi hitam setiap hari secara konsisten bisa membuat umur lebih panjang.

Dalam biji kopi terdapat antioksidan, polifenol, dan anti inflamasi lainnya yang kerap dikaitkan dengan umur panjang.

Bahkan orang yang sering minum kopi memiliki risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, gagal jantung, dan stroke yang lebih rendah.

Baca Juga: Percuma Minum Obat Tiap Hari, Kadar Gula Darah Bisa Tiba-tiba Melonjak Sampai Tak Bisa Terkontrol Kalau Masih Sering Minum-minuman Ini, Gak Kapok?

Teh hijau

Teh hijau kaya akan katekin dan polifenol yang menunjukkan sifat antioksidan.

Minum satu cangkir teh hijau dapat mencegah penyakit dengan memerangi radikal bebas, mengatur kolesterol, menstabilkan tekanan darah, dan meningkatkan pembelahan sel.

Konsumsi teh hijau dikaitkan dengan kesehatan kardiovaskular yang lebih baik secara keseluruhan.

Teh hitam

Bukan hanya teh hijau saja, jenis teh hitam juga telah dibuktikan oleh penelitian dapat menawarkan banyak manfaat untuk melawan penyakit.

Teh hitam dapat meningkatkan umur panjang dengan berbagai cara.

Seperti mengurangi kadar gula darah, mengurangi risiko penyakit jantung, meningkatkan kolesterol baik dan menjaga usus tetap sehat.

Tak hanya itu, minum teh hitam juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi, mencegah tumor kanker payudara, dan menurunkan risiko seseorang terkena stroke.

Baca Juga: Jangan Lagi Konsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini, Jika Ingin Kesehatan Kulit Tetap Terjaga