Kapan Anak Harus Mandi Air Panas? Hal Berikut Jadi Pertimbangan Supaya Terhindar dari Risiko dan Mendapatkan Manfaat Lebih Banyak

By Syifa Amalia, Jumat, 12 Agustus 2022 | 06:00 WIB
Penjelasan lengkap apakah anak harus mandi air panas. Simak juga hal-hal yang harus diperhatikan saat memandikan anak. (Nakita.id/Naura)

Namun hal lain yang perlu di perhatikan adalah pada saat menyiapkan air mandi untuk anak.

Kebanyakan orangtua biasa menuangkan air panas terlebih dahulu sebelum menambahkan air dingin.

Apabila memiliki anak yang dalam tahap merambat atau anak yang sudah berusia 3 atau 4 tahun namun masih ingin mandi air hangat hal ini bisa sangat menyebabkan was-was.

Pasalnya bila lengah, mereka bisa mencelupkan tangan mereka ke ember berisi air panas sehingga dapat menyebabkab luka bakar.

Pertanyaan lain yang muncul, kapan harus memandikan anak dengan air hangat adalah ketika anak sakit.

“Bahkan ada beberapa anak sakit misalkan, ‘Bu Bidan boleh nggak sih anak saya sakit panas dimandikan?’ Boleh, tapi dengan durasi cepat pakai air hangat,” ujar Bidan Devi.

Bidan Devi Inggerianie, S.ST. M. Kes, bidan di Puskesmas Panongan, Tanggerang.

Terlepas dari kondisi anak, mandi dengan air hangat memang memiliki keuntungannya tersendiri.

“Manfaatnya air hangat kalau di badan serasa diurutin, jadi memberikan kenyamanan pada Si Kecil,” tutur Bidan Devi.

“Kemudian mengurangi tingkat dingin, kadang ada beberapa kan orangtua yang sudah pakai AC, terus kalau bangun tidur dimandikan pakai air hangat mungkin si anak jadi lebih segar,” imbuhnya.

Mandi air hangat juga lebih mungkin untuk menjaga suhu bayi tetap teratur.

Baca Juga: Sebelum Memilih Mau Mandi Air Dingin Atau Air Panas, Simak Dulu Perbedaan Keduanya yang Sama-sama Punya Manfaat Bagi Tubuh