Perut Kembung saat Hamil Bikin Tak Nyaman Sampai Ganggu Aktivitas? Berikut Cara Mencegah dan Mengatasinya 

By Poetri Hanzani, Selasa, 16 Agustus 2022 | 14:08 WIB
Cara mencegah dan mengatasi perut kembung saat hamil yang bisa dilakukan. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id – Mengalami perut kembung selama kehamilan?

Perut kembung selama kehamilan memang tidak nyaman.

Keluhan perut kembung selama kehamilan memang umum terjadi pada ibu hamil.

Namun, tentunya akan membuat kegiatan harian terasa tidak enak ya Moms.

Bagaimana cara mencegah perut kembung saat hamil?

Melansir American Pregnancy Association, ada beberapa langkah yang dapat Moms ambil untuk mengelola perut kembung secara alami.

Makanan tertentu bisa menjadi pemicu untuk mengalami kembung saat hamil.

Jika itu benar-benar mengganggu, Moms bisa melihat kembali makanan harian yang dikonsumsi setiap hari.

Lihat kembali makanan apa yang bisa menjadi pemicu perut kembung.

Makanan yang diketahui dapat memicu perut kembung antara lain kacang-kacangan, kacang polong, dan biji-bijian.

Selain itu brokoli, asparagus, kubis, dan kubis Brussel juga bisa termasuk.

Baca Juga: Jadi Momok untuk Ginjal, Cek Tanda-tanda Tubuh Kelebihan Garam Mulai dari Perut Kembung hingga Tensi Naik