Nakita.id - Berikut ini beberapa rekomendasi camilan sehat untuk ibu hamil.
Selain makanan utama, camilan sehat untuk ibu hamil ternyata juga sangat dibutuhkan agar kebutuhan nutrisinya tetap terpenuhi.
Sayangnya, banyak yang tidak tahu apa saja camilan sehat untuk ibu hamil itu sendiri.
Kehamilan tentu menjadi momen yang banyak didambakan oleh pasangan suami istri.
Meski sudah tak sabar menanti hadirnya sang buah hati, kehamilan merupakan sebuah tantangan yang tidak mudah, Moms.
Banyak sekali gejala-gejala kehamilan yang mau tidak mau harus Moms lalui.
Tak hanya itu, Moms juga harus mendapatkan asupan nutrisi yang cukup dan sesuai selama kehamilan berlangsung.
Pasalnya, kebutuhan nutrisi yang cukup dan sesuai ini akan berdampak pada tumbuh kembang janin itu sendiri, Moms.
Juga tentunya, untuk kesehatan Moms sendiri saat hamil.
Oleh karenanya, penting sekali bagi Moms untuk mencari tahu makanan apa saja yang baik dikonsumsi selama kehamilan, khususnya camilan agar kebutuhan nutrisi harian tetap terpenuhi dengan baik.
Melansir dari Times of India, berikut ini rekomendasi camilan sehat untuk ibu hamil yang perlu Moms konsumsi.