Tekanan Darah Tinggi Dapat Kembali Normal dengan Cara Ini, Jika Dilakukan Rutin Bakalan Stop Minum Obat Hipertensi

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 17 September 2022 | 06:00 WIB
Cara menurunkan tekanan darah tinggi agar kembali normal tanpa obat. (Nakita/Nita Febriani)

Makan-makanan kaya kalsium

Orang yang asupan kalsiumnya kurang kerap memiliki tekanan darah tinggi.

Maka coba cukupi kebutuhan kalsium harian.

Moms bisa mengonsumsi suplemen kalsium untuk mencegah terjadinya hipertensi.

Kalsium juga bisa didapatkan dari sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, sarden, tahu dan juga susu.

Kurangi stres

Moms harus tahu, ternyata stres menjadi penyebab utama tekanan darah naik.

Saat Moms stres, tekanan darah akan naik karena detak jantung lebih cepat dari biasanya dan pembuluh darah menyempit.

Untuk mengurangi stres, Moms bisa melakukan berbagai macam hal yang menurut Moms menyenangkan.

Seperti, mendengarkan musik yang menenangkan setiap pagi agar dapat merilekskan sistem saraf.

Atau, hindari hal-hal yang penuh tekanan atau hal lainnya yang menyebabkan tekanan darah naik sampai tak bisa terkontrol.

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Dilakukan untuk Mencegah Tekanan Darah Tinggi Selama Kehamilan, Salah Satunya Tetap Aktif