Cara Bayar Iuran BPJS Oktober 2022, Baik Secara Online dan Offline, Moms Wajib Baca!

By Shannon Leonette, Selasa, 18 Oktober 2022 | 18:14 WIB
Moms perlu tahu bagaimana cara bayar iuran BPJS Oktober 2022, baik secara online maupun offline, di sini. (Dok. Nakita)

Nakita.id - Moms harus tahu, pembayaran iuran BPJS Oktober 2022 harus dilakukan paling lambat tanggal 10 Oktober.

Metode pembayaran iuran BPJS Oktober 2022 bisa dilakukan secara online maupun offline, Moms.

Lantas, bagaimana cara bayar iuran BPJS Oktober 2022?

Sebagai informasi, besaran iuran BPJS Kesehatan tahun 2022 per bulannya adalah Rp 150.000 untuk kelas I, Rp 100.000 untuk kelas II, dan Rp 35.000 untuk kelas III.

Cara Bayar Iuran BPJS Oktober 2022 secara Online

Mengutip Kompas, Moms bisa membayar iuran BPJS Kesehatan melalui e-commerce, e-wallet, atau m-banking, tanpa perlu repot-repot mengantre.

1. Cara Bayar Iuran BPJS Oktober 2022 via Tokopedia

- Buka aplikasi atau website Tokopedia.

- Pilih menu ‘Top-Up & Tagihan’.

- Pilih menu ‘Bayar’ dan klik ‘BPJS’.

- Masukan nomor peserta BPJS Kesehatan yang tertera pada kartu BPJS Kesehatan. Sistem akan secara otomatis mengeluarkan rincian pembayaran BPJS Kesehatan.

- Klik bayar, kemudian pilih metode pembayaran yang diinginkan.

- Lakukan pelunasan melalui metode pembayaran yang telah dipilih.

Baca Juga: Apa Itu PBI? Begini Cara Mendaftar PBI atau Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan Gratis Ditanggung Pemerintah