Memperingati Hari Osteoporosis Sedunia, Belum Banyak yang Tahu Manfaat Jengkol untuk Mencegah Osteoporosis Ternyata Luar Biasa

By Kintan Nabila, Kamis, 20 Oktober 2022 | 17:30 WIB
Manfaat jengkol untuk mencegah osteoporosis (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Jengkol adalah makanan berbau khas yang banyak digemari.

Namun, taukah Moms bahwa jengkol bisa mencegah osteoporosis dan sejumlah penyakit lainnya

Memperingati Hari Osteoporosis Sedunia atau World Osteoporosis Day (WOD) yang jatuh pada hari ini 20 Oktober, yuk ketahui manfaat jengkol untuk kesehatan tulang.

Mengutip dari NHS, osteoporosis adalah kondisi kesehatan yang membuat tulang jadi lemah, rapuh dan mudah patah.

Ada beberapa makanan yang terbukti bagus untuk kesehatan tulang, salah satunya jengkol.

Jengkol memiliki nama ilmiah Archindendron pauciflorum.

Makanan ini cocok diolah menjadi berbagai hidangan masakan seperti semur, campuran sambal goreng, hingga lalapan. 

Jengkol muda sangat cocok dinikmati sebagai lalapan mentah.

Sementara jengkol tua yang sudah matang bisa diolah menjadi gulai, semur, dan tumis.

Berikut kandungan gizi yang ada dalam jengkol.

Simak juga manfaatnya untuk memperkuat tulang dan mencegah osteoporosis. Baca Juga: Sebentar Lagi Hari Osteoporosis Sedunia, Ketahui 7 Makanan Penguat Tulang bagi Penderita Osteoporosis

Kandungan Gizi dalam Jengkol

Berikut ini adalah kandungan gizi yang tersimpan dalam 100 gram biji jengkol: