Memperingati Hari Osteoporosis Sedunia, Belum Banyak yang Tahu Manfaat Jengkol untuk Mencegah Osteoporosis Ternyata Luar Biasa

By Kintan Nabila, Kamis, 20 Oktober 2022 | 17:30 WIB
Manfaat jengkol untuk mencegah osteoporosis (Nakita.id/Naura)

Kedua unsur tersebut akan membuat tulang lebih kokoh dan mencegah kerapuhan.

Terdapat sekitar 166,7 mg fosfor dalam 100 gram jengkol yang berfungsi mencegah tulang keropos dan gigi berlubang.

Kemudian kalsium sekitar 140 mg untuk melancarkan metabolisme tubuh dan mencegah osteoporosis.

2. Menangkal Radikal Bebas

Jengkol juga kaya akan vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, dan vitamin C yang baik untuk kesehatan.

Vitamin A dan vitamin C pada jengkol berperan sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas yang menyebabkan berbagai penyakit berbahaya.

Selain itu, vitamin A juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata dan meningkatkan penglihatan.

3. Memperbaiki Sel Tubuh yang Rusak

Dalam 100 gram jengkol terdapat sekitar 23,3 gram protein.

Protein nabati pada jengkol lebih banyak daripada milik kacang hijau dan kedelai, fungsinya untuk memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak.

Selain itu ada pula vitamin B1 dan B2 yang membantu melindungi protein dan melindungi kepekaan saraf.

Baca Juga: Sambut Hari Osteoporosis Sedunia, Kenali Apa Saja Gejala, Penyebab, dan Cara Mencegah Osteoporosis