7 Cara Memperbaiki Pola Tidur yang Berantakan

By Kirana Riyantika, Rabu, 7 Desember 2022 | 12:02 WIB
Penjelasan memperbaiki pola tidur yang berantakan (Pexels / Ron Lach)

2. Relaksasi

Berlatih relaksasi bisa membantu Moms untuk tidur lebih nyenyak.

Relaksasi bisa membantu menurunkan stres.

Beberapa aktivitas yang bisa memberikan efek relaksasi diantaranya yoga, peregangan, meditasi, pernapasan dalam, hingga minum teh bebas kafein.

3. Lewati Tidur Siang

Sebaiknya Moms melewati tidur siang demi bisa mendapatkan tidur yang lebih nyenyak di malam hari.

Penelitian menemukan bila tidur siang yang terlalu lama bisa berikan efek pening dan tubuh jadi lemas.

Kalau Moms terlalu lelah sehingga harus tidur siang, lakukan sebentar saja tidak lebih dari 30 menit.

4. Olahraga

Melakukan olahraga setiap hari bisa meningkatkan produksi melatonin sehingga tidur di malam hari lebih nyenyak.

Moms tidak perlu melakukan olahraga yang berat.

Lakukan olahraga yang mudah seperti latihan aerobik.

Aerobik selama 30 menit terbukti bisa meningkatkan kualitas tidur pada malam yang sama.

Namun, jangan melakukan olahraga di malam hari. Bila hanya bisa olahraga malam, setidaknya dua jam sebelum waktu tidur.

Baca Juga: 5 Tips Mengatur Pola Tidur Saat Program Kehamilan, Simak Baik-baik