5 Rekomendasi Makanan Enak Bagus Dikonsumsi Agar ASI Melimpah

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 26 Desember 2022 | 17:15 WIB
Makanan agar ASI melimpah (Dok. Nakita/Alvioni)

3. Ikan

Ikan berlemak, seperti salmon, adalah makanan enak yang pantas busui nikmati saat menyusui karena mengandung sejenis lemak yang disebut DHA yang sangat penting untuk perkembangan sistem saraf bayi.

Ikan berlemak juga bisa membantu menstabilkan suasana hati Moms.

Hal ini terutama penting setelah melahirkan, karena 10 sampai 15 persen perempuan dapat mengalami depresi pascamelahirkan.

Namun, para ahli merekomendasikan agar perempuan memakan ikan tersebut secukupnya saat menyusui karena ikan bisa saja mengandung kadar merkuri dalam jumlah tinggi, yang dapat dijangkau bayi melalui ASI.

Beberapa ikan, seperti ikan tuna dan ikan todak, memiliki jumlah merkuri yang lebih tinggi daripada yang lain, jadi sebaiknya hindari.

4. Telur

Jika Moms bukan penggemar ikan, bisa coba konsumsi telur untuk mendapatkan DHA yang dibutuhkan bayi.

Telur yang mengandung Omega-3 diproduksi oleh ayam betina yang diberi makanan yang mengandung biji rami.

Ketika ayam betina mencerna rami, beberapa komponen dipecah menjadi DHA yang kemudian dipindahkan ke kuning telur.

Jadi kuning telur adalah bagian terbaiknya.

5. Daun Kelor

Untuk meningkatkan produksi ASI, Moms bisa mengonsumsi daun kelor sebagai lauk makan siang atau sarapan saat menyusui.

Daun kelor diketahui kaya akan kandungan zat besi dan kalsium di dalamnya.

Baca Juga: Makanan Ibu Menyusui Sandwich Daging Keju, Enak Bikin ASI Melimpah