Berikut Manfaat, Waktu Terbaik, dan Cara Lakukan Sleep Training Bayi

By Shannon Leonette, Sabtu, 28 Januari 2023 | 13:00 WIB
Jangan sampai Moms lewatkan sleep training bayi sedini mungkin. Cari tahu apa saja manfaatnya, waktu terbaik, serta cara melakukannya di sini. (Pixabay/PublicDomainPictures)

Lakukan cara ini secara konsisten tanpa mengganggu waktu tidur Si Kecil di sana.

Selain itu, jangan melihat terlalu lama di dekat boks bayi. Apalagi, menggendongnya langsung dari boks.

3. Gendong dan Baringkan Bayi

Cara melakukan sleep training bayi yang berikutnya adalah dengan menggendong lalu membaringkan bayi secara terus-menerus.

Meski butuh kesabaran tinggi, tapi cara ini juga sama efektifnya dengan yang lain.

Saat menggendong Si Kecil, Moms bisa menepuk lembut pundak bayi sambil menggoyangkan sedikit ke atas dan ke bawah.

Lalu ketika Si Kecil mulai risi dan menangis, langsung baringkan Si Kecil di boks bayi.

Jangan terlalu lama berdiam di dekatnya. Moms harus langsung keluar dari kamar agar Si Kecil cepat tertidur.

4. Duduk Dekat Boks Bayi

Cara lainnya yang juga bisa Moms coba adalah dengan mencoba duduk di dekat boks bayi.

Setelah Moms membaringkan Si Kecil, Moms bisa mengambil kursi dan duduk di dekatnya.

Setelah Si Kecil tertidur, Moms bisa tinggalkan kamarnya dan kembali lagi saat Si Kecil mulai menangis.

Setiap malamnya, Moms bisa perlahan memundurkan kursi sedikit lebih jauh sampai akhirnya sampai di dekat pintu.

Baca Juga: Bayi Sebentar-sebentar Bangun Padahal Sedang Tidur Nyenyak? Begini Cara Menidurkan Anak yang Sangat Aktif di Malam Hari