Agar Si Kecil Semangat Bangun Sahur, Moms Bisa Coba Kreasi Menu Sahur untuk Anak Berikut Ini

By Syifa Amalia, Selasa, 14 Maret 2023 | 20:15 WIB
Resep kreasi menu sahur untuk anak yang bergizi. (Freepik.com)

Nakita.id – Bulan Ramadan menjadi saat yang dinantikan bagi anak yang mulai belajar berpuasa.

Meskipun perjalanan tidak selalu mudah, namun Si Kecil perlu dikenalkan ibadah wajib ini sejak dini.

Supaya semakin bersemangat dan berenergi, Moms dapat memberikannya asupan makanan yang bergizi saat sahur.

Terbangun di dini hari untuk makan bisa membuatnya tidak nafsu makan.

Nah, dalam hal ini Moms bisa mencoba menu kreasi menu favorit anak yang dapat menggungah selera.

Yuk, simak bahan dan cara pembuatannya.

Kreasi Menu Sahur untuk Anak

1. Resep Nugget Wortel Keju Lumer

Siapa yang tidak suka dengan chiken nugget? Dalam resep ini Moms bisa mencampurkan sayuran dan keju agar rasanya semakin enak.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini adalah bahan dan cara pembuatannya.

Bahan yang dipersiapkan :

- 400 gram daging ayam giling (bagian paha atau dada)

- 100 gram wortel parut

Baca Juga: Menu Sahur Anak Kost yang Simpel Tumis Taoge Tahu Saus Tiram

- 2 lembar roti tawar

- 2 butir telur ayam

- Merica dan garam secukupnya, keju mozzarela atau quick melt, potong persegi panjang, minyak goreng secukupnya untuk menggoreng

Bahan pelapis:

- 100 gram tepung panir 2 butir telur

Cara membuat nugget wortel keju lumer:

1. Campur semua bahan nugget dalam satu mangkuk, kecuali keju.

2. Ambil satu sendok makan campuran, isi dengan keju mozzarela atau quick melt. Pipihkan dangan tangan, bentuk sesuai selera. Boleh bulat, persegi, atau persegi panjang.

3. Siapkan loyang yang muat dikukisan, olesin dengan minyak. Susun adonan nugget yang sudah dibentuk di loyang.

4. Kukus dengan api kompor kecil selama 30 menit. Angkat dan angin-anginkan pada suhu ruang. Jika ingin simpan nugget untuk sahur, taruh adonan yang sudah dikukus dan sejuk dalam freezer. Saat sahur tinggal digoreng.

5. Celupkan nugget kukus ke kocokan telur, balur dengan tepung panir. Goreng sampai berwarna cokelat keemasan.

Baca Juga: 5 Ide Kreasi Menu Sahur yang Praktis dan Gak Banyak Pakai Bahan, Lengkap dengan Resep!

2. Resep Sop Udang Jagung

Menu sop dengan isian sayur dan kaya protein ini bisa menjadi makanan yang disukai anak saat sahur.

Bahan-bahan yang diperlukan :

- 350 gram udang jerbung, sisihkan kulit dan kepalanya, belah punggungnya 50 gram soun, seduh, tiriskan

- 2 buah jagung manis (400 gram) rebus, pipil, 1 buah tomat, potong-potong, 4 siung bawang putih, iris tipis, 5 butir bawang merah, iris tipis, 2 buah cabai hijau besar, potong serong, 1 buah cabai merah besar, potong serong

- 2 lembar daun salam, 4 cm temu kunci, memarkan, 1 batang daun bawang, potong 1 cm, 5 1/2 sendok teh garam, 1 sendok makan gula pasir

- 1.500 ml air kaldu udang (dari kulit udang direbus), 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat sop udang jagung:

1. Rebus air dengan kulit dan kepala udang yang sudah dicuci. Rebus sampai mendidih. Sisihkan.

2. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau, daun salam, dan temu kunci, sampai wangi.

3. Tuangkan kaldu udang yang sudah dibuat pertama ke tumisan, masukkan udang, masukkan jagung, garam, dan gula.

4. Masak sebentar sampai matang, sajikan dengan soun dan taburan daun bawang.

Baca Juga: Ide Menu Sahur Praktis, Sop Ayam Sosis Lezat dan Bergizi, Cek di Sini!