Cara Masak Opor Ayam Supaya Awet Tidak Cepat Basi, Chef Ini Sampaikan Tipsnya

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 23 April 2023 | 18:00 WIB
Cara memasak opor ayam agar tidak cepat basi (Freepik)

Nakita.id - Tahukah Moms ada cara masak opor agar tidak cepat basi?

Opor ayam merupakan hidangan Lebaran yang biasa disajikan dengan ketupat dan lontong.

Hampir setiap rumah tangga memasak opor untuk merayakan Hari Raya Idulfitri.

Namun karena opor ayam berbahan santan, makanan satu ini cepat sekali basi.

Dikutip dari Kompas, tips membuat agar masakan opor ayam tidak cepat basi disampaikan oleh Aguk Prasetiyo, Chef Hotel Santika.

Nah berikut adalah tipsnya!

Tips Memasak Opor Agar Tidak Cepat Basi

1. Memasak Opor Ayam

Ada dua cara untuk memasak opor ayam supaya santan tidak mudah pecah.

Pertama, tumis bumbu lebih dulu kemudian masukkan santan.

Barulah jika sudah matang, masukkan air dan ayam.

Moms harus memasak opor ini sekitar 30-45 menit.

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan, Bubur Opor Ayam, Gurih, Lezat dan Mudah Dibuat

Cara kedua, Moms perlu menumis bumbu lebih dulu kemudian masukkan ayam.

Ketika ayam sudah setengah matang, masukkan santan dan air.

Jika menggunakan langkah kedua ini, bumbu akan menjadi lebih kental dan santan lebih matang.

Alhasil, opor ayam tidak akan mudah basi.

Namun menurut Chef Aguk, cara pertama lebih bagus untuk dilakukan.

"Lebih bagusnya pakai cara yang pertama, jadi bumbu ditumis lalu masukkan santan dan dimasak sampai wangi."

"Baru dimasukkan air dan ayam kemudian dimasak sampai matang," jelasnya.

Selain itu, Moms bisa membuat opor tahan lama dengan menyangrai bumbu lebih dulu.

Kemudian baru dihaluskan dan ditumis.

2. Masak Menggunakan Api Kecil

Santan yang menjadi bahan utama untuk memasak opor memang tidak mudah diolah.

Baca Juga: Resep MPASI Bayi Usia 6-8 Bulan yang Sehat dan Kaya Nutrisi, Dijamin Si Kecil Makin Lahap Makannya

Ini karena pengolahan santan yang tidak tepat membuat kualitasnya turun.

Memasak opor ayam membutuhkan api kecil dan sering diaduk.

Ini supaya santan tidak mudah pecah.

Jika Moms memasak dengan api besar, ini dapat berpengaruh pada tingkat kematangan ayam.

Selain itu, memasak dengan api besar juga membuat bumbu kurang meresap.

3. Kualitas Bahan

Selain dua cara di atas, salah satu yang terpenting adalah kualitas bahan.

Ini karena kualitas bahan masakan bisa berpengaruh pada rasa masakan.

Moms dianjurkan untuk menggunakan daging ayam dan santan segar.

Kalian tidak dianjurkan menggunakan santan yang diletakkan di ruangan panas dalam durasi lama.

Ini karena santan dalam suhu panas dalam membuat ayam menjadi cepat basi meski sudah matang.

Baca Juga: 7 Resep Opor Ayam yang Bisa Dikreasikan Sebagai Hidangan Lebaran, Nikmat Disantap Bersama Potongan Ketupat Hangat