Mudah Ditelan dan Gak Pahit, Ini Rekomendasi Vitamin Ibu Hamil yang Tidak Bikin Mual

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 27 Juni 2023 | 13:57 WIB
Vitamin ibu hamil yang tidak menyebabkan mual (Freepik.com)

4. Kalsium

Seperti halnya vitamin D, kalsium juga bermanfaat untuk mendukung kesehatan tulang dan gigi bayi di dalam kandungan.

Untuk kalsium, Moms bisa konsumsi makanan seperti tahu, tempe, yoghurt, sayuran hijau, kacang-kacangan, dan susu.

Vitamin ibu hamil yang tidak membuat mual

Untuk memenuhi kebutuhan vitamin tersebut, Moms bisa mengonsumsi suplemen vitamin sebagai tambahan.

Namun, jangan sembarangan memilih Moms, karena sebagian suplemen dapat menyebabkan mual.

Nah, berikut ini Nakita punya beberapa rekomendasi vitamin ibu hamil yang tidak membuat mual:

1. Vitamam

Vitamam cocok sekali untuk dikonsumsi saat awal kehamilan. Vitamam mengandung berbagai vitamin, seperti asam folat, vitamin A, B6, B12, D, magnesium, dan zinc.

Dengan rasa yang enak dan mudah dicerna, Vitamam tidak akan menyebabkan mual dan muntah, Moms. Moms bisa mengonsumsinya sebanyak 1 kali dalam sehari setelah makan.

Dalam 1 kotak berisikan 30 kapsul, Vitamam dijual dengan harga mulai dari Rp100.000.

2. Folamil Genio

Folamil Genio mengandung asam folat, DHA, multivitamin, dan mineral yang dibutuhkan oleh ibu hamil.

Tenang saja Moms, suplemen ini berbentuk kapsul tapi sedikit lunak, dan tidak menyebabkan rasa mual. Rasanya juga tidak pahit, sehingga Moms akan lebih mudah untuk menelannya.

Moms bisa membeli Folamil Genio di K24 Klik dengan harga mulai dari Rp152.493.

Baca Juga: Selain Makanan, Berikut Vitamin Penambah Berat Badan Ibu Menyusui yang Harus Diketahui