Srikandi untuk Negeri, dr. Ameetha Drupadi Rangkul Busui Se-Indonesia Terkait Pentingnya Menyusui untuk Lahirkan Generasi Emas 2045

By Shannon Leonette, Kamis, 6 Juli 2023 | 17:50 WIB
Simak upaya dr. Ameetha Drupadi, CIMI terkait bagaimana caranya merangkul para busui di seluruh Indonesia mengenai pentingnya pemberian ASI untuk lahirkan Generasi Emas di tahun 2045. (Dok Pribadi dr. Ameetha Drupadi)

"Nah, ini perlu sekali ilmu-ilmu atau informasi-informasi yang harus disampaikan kepada semua orangtua yang memiliki bayi baru lahir," ucap dr. Ameetha tegas.

2. Mencegah Pendarahan Pasca Melahirkan

Menurut dr. Ameetha, menyusui dapat merangsang kontraksi rahim ibu ketika baru lahir.

"Ketika baru lahir kan rahim besar. Nah, ketika dia menyusui, kontraksinya bagus. Nah, rahim itu cepat mengecil sehingga mencegah terjadinya pendarahan pasca melahirkan," terangnya.

3. Membuat Ibu Lebih Cantik

dr. Ameetha juga mengatakan bahwa menyusui juga dapat membuat ibu lebih cantik.

"Karena ketika menyusui, satu sesi menyusui hingga bayi kenyang itu ibu akan terbakar kalorinya sekitar tiga ratus kalori ya. Jadi, ibu akan lebih cepat langsing akan lebih cepat cantik gitu ya," jelasnya.

"Nah tentunya, memang nutrisi atau asupan ibu juga harus dijaga ya. Jadi memang ibu juga dianjurkan untuk makan makanan yang bergizi sesuai dengan gizi seimbang, agar kebutuhan nutrisi ibu untuk tubuhnya tercukupi dan juga untuk ASI-nya," lanjutnya menjelaskan.

4. Mencegah Kehamilan

dr. Ameetha juga menyampaikan bahwa menyusui juga bisa menjadi KB alami.

Namun, ada syarat yang harus dipenuhi yakni memberikan ASI eksklusif di enam bulan pertama kehidupan bayi, dan harus menyusu langsung ke ibunya.

5. Menciptakan Ikatan Batin Ibu Anak

Manfaat yang terakhir adalah untuk membentuk bonding (ikatan batin) ibu dan anak, sehingga ibu yang menyusui bayinya merasa lebih percaya diri untuk merawatnya.

"Ibu akan lebih percaya diri akan mencegah terjadinya baby blues, bahkan depresi pasca melahirkan itu bisa tercegah jika ibu menyusui bayinya dengan perasaan senang gitu ya," ungkap dr. Ameetha.

"Karena, menyusui itu kan ada dua hormon ada prolaktin dan oksitosin. Prolaktin itu yang memproduksi ASI, sehingga ASI berproduksi. Oksitosin itu adalah yang mengeluarkan ASI atau kita sebut dengan hormon cinta, hormon senang," lanjutnya.

Baca Juga: Selain Makanan, Berikut Vitamin Penambah Berat Badan Ibu Menyusui yang Harus Diketahui