Nakita.id - Ketahui apa saja gizi yang dibutuhkan anak stunting agar kondisinya bisa mengalami perbaikan.
Stunting adalah kondisi saat anak mengalami pertumbuhan fisik dan perkembangan kognitif yang terhambat.
Ini diakibatkan kekurangan gizi yang berlangsung pada periode sejak dalam kandungan hingga dua tahun pertama kehidupan.
Kondisi ini ditandai dengan tinggi badan yang lebih pendek dari rata-rata dan biasanya terjadi pada anak-anak yang tidak mendapatkan nutrisi yang cukup dalam jangka waktu yang krusial untuk pertumbuhan mereka.
Faktor-faktor yang berkontribusi pada stunting meliputi kekurangan gizi, asupan makanan yang tidak seimbang, infeksi berulang, sanitasi yang buruk, akses terbatas terhadap pelayanan kesehatan, serta faktor sosial dan ekonomi.
Stunting dapat memiliki dampak jangka panjang pada perkembangan anak, termasuk penurunan kapasitas kognitif dan peningkatan risiko penyakit kronis di kemudian hari.
Lantas, gizi apa saja yang dibutuhkan anak stunting untuk memperbaiki kondisinya?
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah daftar gizi yang dibutuhkan untuk anak stunting.
Gizi yang Dibutuhkan Anak Stunting
1. Protein
Protein adalah komponen penting dalam pertumbuhan sel-sel tubuh.
Asupan protein yang cukup membantu dalam pembentukan dan perbaikan jaringan tubuh, serta mengoptimalkan pertumbuhan tulang dan otot.
Baca Juga: Bukan Hanya Gizi Buruk, Anemia Bisa Jadi Pemicu Utama Stunting karena Alasan Ini