Nakita.id - Kaldu yang gurih tak selamanya harus dibuat dari daging ayam ataupun sapi.
Untuk kalangan vegetarian, misalnya, pasti tidak akan menyantap kaldu dari daging.
Sebagai gantinya, pakai kaldu sayuran pun rasanya tidak kalah gurih.
Moms bisa membuat kaldu dari jamur.
Gunakan jamur yang memiliki tekstur agak keras seperti shiitake atau champignon.
BACA JGA: Haru, Duduk di Pelaminan Tanpa Pasangan, Perempuan Ini Tuliskan Faktanya Beberapa Tahun Kemudian
Rebus beberapa buah jamur dengan 2 liter air selama 1 jam.
Ketika air sudah menyusut, angkat jamur dan kaldu siap dimasak dengan tambahan lainnya.
Semua dasar kaldu yang baik dimulai dengan tiga sayuran utama: bawang, wortel dan seledri.
Dari sana kombinasi sayuran yang mungkin hampir tak ada habisnya, tetapi ada beberapa sayuran yang bekerja lebih baik daripada yang lain.