Bukan di Kulkas, Begini Trik Menyimpan Tomat Agar Lebih Tahan Lama

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Sabtu, 9 Juni 2018 | 20:12 WIB
Begini cara unik menyimpan tomat agar tahan lama (pexels.com)

Nakita.id - Bagi ibu rumah tangga, menyimpan makanan dalam lemari pendingin menjadi solusi cerdas agar tahan lama dan tak cepat busuk.

Namun, tak semua makanan akan bertahan lama Moms jika disimpan dalam kulkas misalnya tomat.

Selain vitamin A, C, E, dan K, tomat juga kaya akan likopen dan sangat lezat menjadi bahan campuran sambal.

Kendati demikian, tomat matang sebaiknya langsung dikonsumsi jangan disimpan dalam lemari es.

Atau jika tak ingin langsung dimakan, menyimpan tomat utuh di atas meja akan membuat rasa tomat lebih enak.

BACA JUGA: Dapatkan Wajah Glowing ala Artis Korea dengan Scrub Tomat, Murah dan Efektif!

Hal itu disebabkan, terlalu lama menyimpan tomat dalam kulkas akan membuat tekstur tomat cepat lembek dan terasa hambar.

Udara dingin juga dapat mengubah susunan kimia pada tomat.

Selain itu, suhu rendah akan memperlambat pertumbuhan yang membuat rasa segar tomat berkurang dan membuat tomat menjadi kusam.

Dengan begitu, menaruh tomat pada suhu ruangan adalah pilihan yang terbaik.

Namun, ada cara lain Moms menyimpan tomat agar lebih awet, yaitu dengan menyimpannya dalam botol.

BACA JUGA: Hati-hati Dengan Botol Susu, Faktanya Mengganggu Pertumbuhan Anak

Tak banyak yang tahu, menyimpan tomat dalam botol akan membantu tomat memiliki umur simpan lebih lama.

Cara melakukannya pun mudah, begini step nya:

1. Rebuslah tomat selama beberapa menit dalam panci berukuran besar, agar kulitnya mudah mengelupas.

2. Setelah kurang lebih dua menit, angkat dari air lalu taruh dalam mangkuk berisi air yang sudah diisi es batu.

3. Moms tak perlu membuang bijinya, cukup potong tomat yang sudah dikupas menjadi empat bagian lalu simpan dalam botol kaca dengan penutup.

Posisikan tomat sedemikian rupa agar muat banyak.

4.. Setelah itu, isi botol dengan air lalu tambahkan satu sendok teh garam dan satu sendok teh gula.

Selain memberi rasa, cara ini akan membantu tomat lebih awet dan tahan lama.

5. Jangan lupa bersihkan toples sampai bersih dan tutup rapat, usahakan menggunakan toples yang dilengkapi pengait khusus supaya kedap air.

Setelah tertutup, masukkan botol ke dalam panci berisi air mendidih hingga botol terendam sepenuhnya.

BACA JUGA: Catat, Ini Bahan Pengawet Makanan yang Aman dan Tidak Aman Dikonsumsi

6. Setelah benar-benar terendam, biarkan hingga mendidih selama 45 menit.

7. Keluarkan dari air dan biarkan semalaman, setelah itu simpan di suhu kamar tanpa terkena sinar matahari langsung.

Dengan cara ini, Moms memiliki simpanan tomat yang dapat bertahan hingga satu tahun lamanya.

Membotolkan makanan atau mengawetkan mereka dengan cara ini selalu menjadi cara terbaik untuk membuatnya tetap segar.

Tak hanya tomat, Moms pun bisa melakukannya pada bahan makanan lain seperti cabai atau buah zaitun agar tahan lama.

Bagaimana, apakah Moms tertarik mencobanya di rumah? (*)