Berita Kesehatan Terbaru: Penyakit Anemia pada Anak Kurangi Kecerdasan

By Nia Lara Sari, Minggu, 7 Oktober 2018 | 14:40 WIB
Anemia pada anak dapat mengurangi kecerdasan (iStockphoto)

Baca Juga : Berita Kesehatan: Alami Mual Muntah Berat Alias Hiperemesis Gravidarum, Berat Badan Eva Anindita Turun 6Kg Saat Hamil

Tercukupinya nutrisi dalam 1000 hari pertama kehidupan merupakan kebutuhan mutlak bagi setiap anak, dan ini harus dimulai sejak bayi masih dalam kandungan.

Ginekolog MA. Corazon Zaida N. Gamila, M.D., FPOGS dari Filipina, ditemui dalam acara Merck Pediatric Forum 2018, di Jakarta (22/7) mengungkapkan tentang pentingnya konsumsi zat besi pada ibu hamil untuk mencegah anemia pada ibu hamil dan janin.

"Peran zat besi sebagai salah satu mikronutrisi yang dibutuhkan ibu hamil selama kehamilan yang menentukan kualitas kesehatan anak dimasa depan.

Baca Juga : Kebiasaan Aneh Orang Cerdas yang Tak Terduga, Moms Salah Satunya?

Anemia Defisiensi Besi (ADB) pada ibu hamil meningkatkan risiko terjadinya pendarahan, pre-eklamsia, dan infeksi.

Ibu hamil yang menderita ADB juga berisiko melahirkan bayi dengan berat lahir rendah, bayi dengan anemia ataupun kekurangan zat besi, bahkan kematian pada bayi," jelasnya.