Berita Kesehatan: Ejakulasi Di Luar Juga Bisa Sebabkan Kehamilan!

By Nia Lara Sari, Selasa, 16 Oktober 2018 | 10:13 WIB
berita kesehatan terbaru: ejakulasi di rambut kemaluan wanita juga sebabkan kehamilan (Pexels)

Sebenarnya saat ejakulasi, sperma secara alami telah dirancang untuk melakukan perjalanan langsung ke tuba falopi (saluran telur) perempuan terlepas apa pun posisi bercintanya.

Dengan kata lain, kalaupun ada sedikit cairan sperma yang keluar dari vagina sehabis berhubungan seks, masih ada jutaan sperma yang berhasil masuk ke rahim.

Selain faktor sperma, Dr. dr. Andon Hestiantoro, SpOG(K), Staff Pengajar FKUI-RSCM, ditemui oleh Nakita.id (11/10) mengungkapkan, lendir yang dimiliki perempuan sangat baik dalam menghantarkan sperma menuju sel telur.

Baca Juga : Jangan Lagi Minum Soda Dengan Makanan Ini, Berbahaya Untuk Tubuh!

"Lendir yang dimiliki perempuan itu sangat lengket untuk mengikat sperma, umpamanya jika seorang pria ejakulasi di rambut kemaluan perempuan yang terdapat lendir, itu spermanya akan masuk.

Jadi, kalau spermanya sudah bertemu lendir perempuan, tidak perlu posisi bercinta tertentu, sperma juga pasti akan masuk.

Kalau saat itu perempuan tersebut sedang masa subur, kemungkinan besar juga akan hamil," jelasnya.

Selain itu, jika benar benar ingin cepat hamil Andon juga menyarankan agar setiap pasangan untuk memperbaiki gaya hidup mereka, diantaranya: