Shakira Aurum Sakit Leukemia, Ahli: Penderita Kanker Butuh Tim Dukungan Kanker

By Kirana Riyantika, Selasa, 6 November 2018 | 11:18 WIB
Shakira, anak Denada terkena leukemia, ahli:penderita kanker butuh tim dukungan (instagram@denadatambunan)

Nakita.id – Denada Tambunan kini harus banyak bersabar dan berjuang keras mendampingi anaknya.

Anak semata wayang Denada yang bernama Shakira Aurum didiagnosa menderita kanker darah atau leukemia.

Gadis kecil yang masih berusia 5 tahun tersebut harus menjalani pengobatan intensif untuk menyembuhkan penyakitnya di suatu rumah sakit di Singapura sejak 6 bulan lalu.

Beberapa kali Denada menceritakan awal mula anaknya divonis terserang leukemia di acara televisi.

Musibah yang menimpa Denada saat ini bisa menjadi pelajaran dan pengetahuan baru untuk semua Moms.

Baca Juga : Mudah! Begini Cara Titi Kamal Membuat Si Kecil Lahap Makan Sayur

Denada sering menceritakan gejala-gejala awal Shakira terserang leukemia yang membuatnya sangat curiga.

Salah satunya Denada melihat banyak lebam di sekujur tubuh Shakira yang tidak biasanya terjadi.

Dalam acara talkshow Good Friends Inews TV, Denada pun kembali menceritakan kecurigaan awalnya tentang kondisi kesehatan Shakira.

Ia menjelaskan banyak lebam di tubuh anaknya, mulai dari kaki, tangan hingga punggung.

Tak lama kemudian putri kecilnya itu demam tinggi dan semakin membuat Denada curiga ada sesuatu yang tidak beres dengan Shakira.

Seperti yang sudah diketahui lebam adalah salah satu gejala leukemia yang sangat jelas terlihat.