Berita Kesehatan: Ingin Besalin Secara Normal? Lakukan Tips dari Dokter Ini!

By Nia Lara Sari, Kamis, 15 November 2018 | 16:30 WIB
Berita Kesehatan: Ingin Besalin Secara Normal? Lakukan Tips dari Dokter Ini! (iStockphoto)

Nakita.id - Setiap wanita mungkin ingin merasakan pengalaman melahirkan secara normal.

Sayangnya, banyangan akan rasa sakit saat melahirkan normal, membuat wanita takut untuk melahirkan pervaginam (normal).

Rasa sakit saat persalinan pervaginam biasanya dirasakan dari proses kontraksi dan episiotomi.

Baca Juga : Informasi Kehamilan Sehat Bulan 5 : Waspadai Infeksi Saluran Kemih yang Memicu Persalinan Prematur

Episiotomi adalah pengguntingan yang dilakukan di daerah antara jalan lahir dan anus saat proses melahirkan secara normal.

Tujuan dari episiotomi adalah untuk melebarkan jalan lahir agar proses persalinan berjalan dengan lancar.

Saat pembukaan telah lengkap, kepala bayi mulai tampak, Moms diharuskan mengejan, saat itulah bayi melakukan gerakan memutar atau rotasi untuk bisa keluar.

Baca Juga : Ingin Bersalin Normal Setelah Sesar ? Lihat Jenis Irisan Sesarnya Dulu

Gerakan tersebut ternyata berpotensi merobek kulit dan otot di sekitar jalan lahir yang pada saat itu meregang.

Itulah sebabnya harus dilakukan proses episiotomi untuk mencegah perobekan jalan lahir ini.

Nah, berbicara mengenai proses persalinan normal, dr. Nugroho Kampono, SpOG(K) selaku Direktur RSIA Brawijaya Duren Tiga pada acara peresmian di Jakarta, 7 Novermber 2018, menyampaikan bahwa wanita tidak perlu khawatir tentang tidak bisa melahirkan secara normal.

Baca Juga : Firasat Sarah Sebelum Jadi Korban Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi, Bau Amis di Tangan Tak Kunjung Hilang

Baca Juga : Berita Kesehatan: Kisah Bocah Alami Usus Buntu Akibat Makan Seblak

Baca Juga : Berita Kesehatan Anak: Bebagai Penyebab Gigi Anak Belum Tumbuh

Baca Juga : Berita Kesehatan: Kisah Viara, Penyintas Gangguan Ginjal dan Lupus, Berjualan Demi Hilangkan Rasa Sakit

Nugroho menyebutkan bahwa persalinan merupakan hal alami yang dapat terjadi secara sendirinya.

"Sebenarnya proses persalinan adalah hal yang normal dan bisa berjalan dengan sendirinya.

Misalnya proses pembukaan serviks, itu kan hal yang alami terjadi," jelasnya.

Nah untuk melahirkan secara normal, Nugroho menyebutkan kuncinya adalah kesiapaan dari sang ibu.

"Kalau mau bersalin secara normal, kuncinya ibu harus siap dan tetap tenang.

Kalau ibunya tenang pasti bisa melahirkan secara normal. Yang paling penting itu persiapannya.

Kalau secara agama sendiri, misalnya agama islam, melahirkan normal itu kan ibadah.

Jadi yakinkan diri sendiri kalau mau bersalin secara normal bahwa kita sedang beribadah.

Itu akan sangat membantu kita agar lebih tanang menghadapi proses persalinan normal," jelasnya.

Baca Juga : Ciri-ciri Hamil Muda : Perubahan Tubuh Terjadi Tapi Jarang Disadari

Baca Juga : Berita Kesehatan Akurat: Ini Bahaya Kelebihan Vitamin pada Ibu Hamil!

Baca Juga : Berita Kesehatan: Inilah Sumber Asam Folat Alami Bagi Ibu Hamil!

Tak hanya itu, Nugroho juga menyarankan bagi ibu hamil yang ingin melahirkan normal agar melakukan pemeriksaan fisik secara keseluruhan.

"Tentunya selain kejiwaan, persiapan fisik juga penting, kita biasanya akan memastikan fisik ibu dan janin siap untuk menjalani proses melahirkan secara normal.

Mulai dari cek laboratorium, USG, tekanan darah ibu dan lain sebagainya," tutupnya.