Bersihkan area-area lipatan seperti selangkangan, ketiak, serta lipatan paha agar tetap bersih dan jauh dari iritasi. Bayi yang mandi terlalu sering justru akan membuat kulitnya kering hingga teriritasi karena tidak cocok dengan bahan pembersih yang digunakan.
4. Apakah bayi wajib dibedong?
Pada dasarnya bedong bayi memiliki fungsi menghangatkan tubuh. Jika bayi sudah nyaman dengan suhu tertentu dan meronta jika dibedong, maka Ibu tak perlu memaksanya memakai bedong. Saat memakaikan bedong, pastikan kekencangannya tidak membuat bayi merasa terbelenggu dan sulit bernapas. Pemilihan kain bedong yang lembut dan pas ukurannya penting untuk diperhatikan.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Heni Wiradimaja |
Editor | : | Heni Wiradimaja |
KOMENTAR