Selain itu, Hrithik juga terlahir mempunyai dua jempol, dan hal inilah yang membuatnya malu berteman dengan teman-temannya.
Bahkan ia sering menyakiti dirinya sendiri agar Hrithik tidak perlu masuk sekolah.
Namun karena sedari kecil ia sudah bermimpi untuk menjadi bintang, ia mulai terapi berbicara.
Perlu waktu cukup lama untuknya berlatih berbicara, dimulai dengan mengatakan setiap kata di depan cermin seorang diri.
Selagi memulihkan dirinya, ia juga sering membantu ayahnya bekerja.
Entah hanya untuk menyapu lantai atau membuatkan teh untuk orang-orang di tempat shooting.
Dari situ lah ia mulai belajar menari dan semua hal yang dapat menunjang karirnya kelak.
BACA JUGA :Tengok Anggunnya Najwa Shihab Kenakan Kebaya dan Tampil Bak Model!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Instagram,times of india,wikipedia |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR