Nakita.id - Apakah Moms memiliki bau mulut tidak sedap? Kondisi ini memang sedikit mengesalkan ya, Moms.
BACA JUGA: Tak Kalah Dari Sule Begini Rumah Mewah Andre Taulany, Megah Bak Hotel Bintang 5!
Punya bau mulut yang tidak sedap bisa membuat Moms jadi kurang percaya diri bila hendak berbincang dengan orang lain.
Sebenarnya, ada banyak penyebab seseorang punya bau mulut tak sedap.
BACA JUGA: Trik Simpan Buah dan Sayur di Kulkas Agar Tak Cepat Busuk, Nomor 6 Belum Banyak yang Tahu!
Halitosis, nama ilmiahnya bau mulut, disebabkan oleh berbagai kondisi di lidah, hidung, gusi, amandel, saluran pencernaan, perut, dan bahkan beberapa penyakit sistemik.
Halitosis, bisa dipicu oleh beberapa hal berikut:
BACA JUGA: Derita Leukimia Akut, Dua Balita ini Dinikahkan Oleh Orangtuanya
Nah, untuk mengatasi bau mulut yang tidak sedap, ada beberapa cara mudah dan efektif yang bisa langsung Moms lakukan sekarang!
1. Minyak kelapa
Kumur sekitar 1 sendok makan minyak kelapa di sekitar mulut selama 5-10 menit, kemudian keluarkan, gunakan air hangat untuk membilas mulut setelahnya.
Moms bisa ulangi langkah ini setiap hari sampai bau mulut tidak sedap menghilang.
Berkumur dengan minyak kelapa adalah teknik populer yang digunakan untuk menjaga mulut tetap sehat dan bebas bakteri, karena minyak kelapa memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba.
BACA JUGA: Makanan ini Bisa Dimakan Sepuasnya Tanpa Takut Gemuk, Enak dan Sehat!
2. Jahe
Parut dan peras akar jahe untuk mengekstrak sarinya sebanyak 1 sendok teh, lalu tuangkan ke air hangat.
Kumur air jahe ini seusai makan, untuk menjaga bau mulut tetap segar.
Sifat antimikroba pada jahe membantu menghilangkan bau tak sedap serta berbagai jenis infeksi mulut dan tenggorokan.
BACA JUGA: 5 Zodiak ini Dijuluki Sebagai Magnet Uang, Penghasilannya Banyak!
3. Teh hijau
Seduh 1 kantong teh hijau dalam secangkir air panas, Moms juga bisa mencampur dengan madu. Minum 1-3 cangkir teh hijau setiap hari.
Zat fitokimia dalam teh hijau secara alami bekerja sebagai antibakteri dan akan memusnahkan bakteri penyebab bau mulut.
BACA JUGA: Krim Malam Di Bawah Rp 50.000 yang Bisa Bikin Wajah Cerah? Ada!
4. Jus lemon dan yogurt
Campurkan 1 sendok teh perasan lemon dengan 1-2 sendok makan yogurt rasa tawar, lalu oleskan campuran tersebut pada gigi.
Diamkan selama 5-7 menit, kemudian kumur untuk membilasnya. Gunakan perawatan ini jika diperlukan.
Perasan lemon bersifat antibakteri dan akan menghilangkan bakteri penyebab bau.
BACA JUGA: Berat Badan Turun dengan Pisang, Ini Waktu yang Tepat Memakannya!
Bakteri baik yang ada di dalam yogurt akan mengembalikan keseimbangan keasaman alami di rongga mulut.
5. Soda kue dan jus lemon
Campur 1 sendok teh soda kue dengan 1/2 sendok teh perasan lemon hingga membentuk pasta kasar, lalu gosok pasta ini dengan lembut di gigi.
Biarkan selama 1 menit, dan kemudian bilas mulut dengan air bersih, ulangi perawatan ini seminggu sekali.
BACA JUGA: 7 Makanan untuk Mencegah Tumor di Rahim, Perempuan Wajib Tahu!
Soda kue menyeimbangkan tingkat pH dalam mulut, dan kombinasi sifat antibakteri dari perasan lemon merupakan kombinasi yang kuat untuk menghilangkan bau mulut.
Itu dia Moms perawatan alami yang dapat mencegah dan menghilangkan bau mulut.
Selamat mencoba!
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | stylecraze.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR