Nakita.id - Ada banyak jenis susu di pasaran yang bisa Moms temui misalnya susu pasteurisasi dan UHT.
Sebenarnya apa beda dari kedua susu ini ya,Moms?
Menurut Darmanto Setyawan, Head of Manifacturing PT. Greenfields Indonesia, susu pasteurisasi menghilangkan bakteri berbahaya.
“Prinsip dari jenis ini adalah alami dan sederhana,” ujarnya di sela sela kunjungan pabrik Greenfields di Malang, Jawa Timur.
Baca Juga : Wajib Tahu, Ternyata Ini Ciri Ciri Susu yang Berkualitas Tinggi
Susu pasteurisasi merupakan proses susu yang sederhana karena dipanaskan dalam waktu singkat karena tidak membunuh bakteri baik.
Moms juga perlu mengetahui bahwa jenis susu ini harus disimpan dalam keadaan dingin karena bakteri cepat berkembang.
Lalu, bagaimana dengan susu UHT?
UHT merupakan kepanjangan dari Ultra High Temperature.
Baca Juga : Perlukah Moms Minum Susu Kedelai Saat Hamil? Ini Kata Ahli Gizi Klinis
Dalam proses ini, produk susu dipanaskan dalam aliran kontinu dengan temperatur tidak lebih dari 135 derajat celcius dan waktunya hanya 4-6 detik.
Berbeda dengan pasteurisasi, susu UHT tidak memiliki bakteri atau dalam keadaan steril.
Hal ini membuat susu aman disimpan dalam suhu ruangan tanpa kerusakan oleh mikroorganisme.
Kedua jenis susu ini sama sama baik karena dalam prosesnya tidak ditambahkan nutrisi tambahan apapun.
“Pada susu yang tidak diberi perasa seperti cokelat atau strawberry, bahan dasarnya hanyalah fresh milk,” tutupnya.
Baca Juga : Catat! Hal Ini Perlu Diperhatikan Saat Memilih Susu Formula Untuk Bayi
Wicked Siap Menghiasi Layar Lebar Indonesia, Sebuah Adaptasi Sinematik dari Kisah Ikonik The Wizard of Oz
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR