Nakita.id - Anak yang aktif dan cerdas serta multitalenta menjadi harapan dari setiap orangtua di tengah era persaingan yang semakin ketat.
Ditambah lagi dengan sangat majunya perkembangan teknologi komunikasi saat ini, anak juga harus dapat mengikuti perkembangannya.
Anak yang hidup pada generasi ini biasanya disebut Generasi Platinum, yaitu generasi yang lebih akrab dengan berbagai informasi yang ada di seluruh dunia.
Baca Juga : Jangan Hanya Ikut Tren, Instruktur Zumba Bagikan Trik Konsisten Olahraga!
Kemajuan teknologi ini tentu menjadi peluang yang positif bagi Generasi Platinum dalam mengembangkan potensi menjadi manusia yang berkualitas dan produktif.
Sayangnya, untuk mengasah kecerdasan multitalenta yang dibutuhkan untuk hidup pada era teknologi yang canggih ini, tidak hanya berpangkal melalui kegiatan akademis.
Bidang non akademis seperti olahraga dan seni juga penting untuk mencapai prestasi.
Selain akademis, olahraga dan seni juga dibutuhkan untuk membuat Kecil semakin cerdas dan berprestasi, ia juga butuh stimulasi dan nutrisi yang baik.
Menyadari pentingnya stimulasi dan nutrisi bagi anak, Pemerintah Kota dan Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, serta Kalbe Nutrisi, diwakili oleh salah satu produk unggulannya Morinaga Chil Go!, menyelenggarakan sebuah gerakan bersama yang dinamai 'Dunianya Anak Chil Go!' sebagai suatu bentuk kepedulian akan pentingnya tumbuh kembang Si Kecil.
"Disini kami mengadakan suatu kegiatan untuk menunjang stimulasi dan nutrisi agar anak cerdas.
Zumba sendiri dipilih karena senam zumba sedang sangat diminati dan juga menyenangkan serta mudah diikuti gerakananya oleh anak," jelas Rivanti Katrinia, Customer Relation Management Kalbe Nutrisi ditemui dalam acara Gerakan Dunianya Anak Chil Go! di Lapangan Skadron 21, Pondok Cabe, Tangerang Selatan (9/12/2018).
Acara 'Gerakan Dunianya Anak Chil Go!' ini dibuka langsung oleh Walikota Tangerang Selatan, Hj. Airin Rachmi Diany, SH. MH.
Dukungan penuh dari Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, Bunda dan Si Kecil yang berasal dari 200 sekolah TK dan SD di Kota Tangerang Selatan akan bersama-sama melakukan kegiatan stimulasi kecerdasan majemuk Si Kecil dengan melakukan kegiatan olahraga bersama.
Senam zumba ibu dan anak ini pun diikuti kurang lebih 7.000 peserta.
Uniknya, senam zumba massal ibu dan anak ini akan memecahkan rekor MURI senam zumba bersama ibu dan anak terbanyak di Indonesia, sebagai bagian sumbangsih dalam rangka ulang tahun Kota Tangerang Selatan ke-10.
Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Jangan Sepelekan, Ini Dampak Psikologis Si Kecil Jika Bonding Tak Terjalin Baik
Tak hanya itu, pada kesempatan yang sama dilakukan juga pemberian 14000 botol Morinaga Chil-Go! rasa baru, yaitu rasa Pisang dan Melon Madu.
Morinaga Chil-Go! adalah salah satu produk inovasi unggulan dari Kalbe Nutritionals dan Morinaga, dalam bentuk susu cair yang siap minum yang enak dan bernutrisi untuk mendukung tumbuh kembang Si Kecil agar sehat berprestasi.
Morinaga Chil-Go! sebagai susu pendamping dan susu Morinaga Chil Kid dan Chil School yang dapat diminum secara praktis sebagai bekal sekolah dan teman bermain diluar rumah.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR