Nakita.id – Para peneliti menunjukkan, kondisi mata bisa menggambarkan tuntutan produktivitas dalam bekerja dan tingkat stres seseorang.
Penelitian menemukan mengenai pelebaran pupil mata dapat menunjukan tingkat stres seseorang dengan lingkungan yang memiliki tuntutan.
"Banyak orang melakukan banyak tugas tetapi tidak memperhatikan dan mengukur batas kesehatan mental sesorang.
Baca Juga : Walaupun Menyenangkan, Terlalu Sering dan Berlebihan dalam Berhubungan Intim Bisa Berakibat Fatal!
Namun, kami menemukan bahwa ukuran pupil bisa menjadi kunci untuk mengukur kondisi mental seseorang saat mereka melakukan banyak tugas," kata Jung Hyup Kim, Asisten Profesor dari University of Missouri di AS.
Untuk memahami bagaimana setiap orang mengalami stres secara berbeda-beda, para peneliti menggunakan ruang pabrik minyak dan gas untuk melakukan simulasi.
Baca Juga : Disebut Punya Sikap 'Sulit', Meghan Markle Ditinggalkan Asisten Pribadi Untuk Kali Kedua
Mereka akan bereaksi terhadap perubahan yang tidak terduga seperti alarm.
Dengan skenario tugas yang sederhana, respon mata peserta lebih mudah diprediksi.
Namun, ketika tugas menjadi lebih kompleks dan perubahan tak terduga terjadi, perilaku mata mereka menjadi lebih tidak menentu.
Tim peneliti berharap dengan diterbitkan dalam Jurnal Internasional Interaksi Manusia-Manusia Komputer.
Dengan ini dapat memberikan wawasan yang lebih baik tentang bagaimana sistem harus dirancang.
Hal ini untuk menghindari para pekerja yang kelebihan beban mental dan membangun lingkungan kerja yang lebih aman.
"Suatu hari temuan ini membuat perusahaan terdidik menentukan tingkat stres maksimum yang dapat dialami sesorang sebelum mereka lelah dan kinerja mereka mulai berubah secara negatif," kata studi tersebut.
Baca Juga : Disebut Punya Sikap 'Sulit', Meghan Markle Ditinggalkan Asisten Pribadi Untuk Kali Kedua
Selanjutnya, para peneliti berencana untuk mengembangkan temuan ini lebih lanjut dnegan melibatkan kelompok usia yang berbeda dan tindakan biometrik tertentu.
Seperti detak jantung, sinyal otak dan reaksi otot atau saraf.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | thehealthsite.com |
Penulis | : | Rizqa Widiasti |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR