4. Ikan dan makanan laut
Yodium memiliki peran dalam menjaga fungsi otak yang sehat dan omega 3 memiliki peran penting dalam perkembangan otak janin.
Keduanya sangat penting dalam pengembangan kecerdasan emosional dan kecerdasan bayi.
Ikan salmon dan tuna mengandung nutrisi dan dapat dikonsumsi dalam jumlah sedang.
Namun, saat mengonsumsi ikan, selalu lebih baik untuk konsultasi dengan dokter dahulu karena beberapa ikan mungkin mengandung merkuri dan kandungan berbahaya tertentu.
Mintalah saran dokter Moms sebelum mengonsumsi ikan selama kehamilan.
Baca Juga : Lebih Dari Ikan Salmon, Ikan Kembung Ternyata Bisa Bikin Otak Cerdas
5. Yoghurt
Yoghurt kaya protein dan protein dibutuhkan oleh rahim untuk mengembangkan sel-sel saraf foetus serta seluruh tubuh.
Meskipun banyak makanan yang kaya protein, yoghurt memiliki manfaat tambahan yaitu probiotik yang merangsang bakteri baik yang dibutuhkan tubuh.
Jadi, jika Moms ingin melahirkan bayi cerdas, Moms harus mulai mengonsumsi yoghurt.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR