"Meninggalnya karena kehabisan oksigen, sekitar 2 sampai 3 jam," katanya.
Awalnya, H, pihak keluarga korban sempat mencari MH dan BTF sekitar pukul 10.00 yang diketahui sedang main bersama.
Tetapi, setelah pencarian berjam-jam, H belum juga berhasil menemukan dua ponakannya tersebut, MH dan BTF.
Sekitar pukul 12.30, H kembali mencari dua keponakannya bersama anggota keluarga yang lain berinisial RP.
Saat itu mereka mulai mencari MH dan BTF di mobil milik tetangganya berinisial RF yang terparkir tak jauh dari rumahnya, sekitar 15-20 meter.
Berdasarkan keterangan keluarga, mobil milik RF tersebut biasa dijadikan tempat bermain MH dan BTF.
Di dalam mobil RF terlihat MH dan BTF yang sudah tak sadarkan diri dan segera dilarikan ke rumah sakit.
Kompol Abdul Salim beranggapan saat MH dan BTF bermain-main di dalam tidak bisa keluar lagi karena kesulitan membuka pintu mobil.
"Masuklah dia, karena setiap hari anak itu main ke situ. Mungkin namanya anak-anak bisa masuk, tapi tidak bisa keluar," ujar Kompol Abdul Salim dikutip dari Kompas.com.
Abdul Salim menambahkan RF memberikan keterangan bahwa mobil miliknya yang digunakan sebagai tempat bermain MH dan BTF mengalami kerusakan.
Baca Juga : Raisa Andriana Dapat Kejutan Baby Shower dari Suami, Penampilannya Tetap Memukau Saat Hamil Tua!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,Wartakota |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR