Nakita.id - Pernahkah Moms merasa sangat panik, takut dan merasa tertekan saat berada di ruang sempit dan sesak?
Bila perasaan tersebut tak bisa dikontrol, dan mungkin terjadi secara intens, mungkin Moms mengalami Klaustrofobia
Klaustrofobia adalah fobia situasional yang dipicu oleh ketakutan irasional dan intens terhadap ruang yang sempit atau penuh sesak.
Klaustrofobia adalah salah satu fobia yang paling umum.
Baca Juga : Rutin Lakukan Hal Ini, Bakteri di Udara Lenyap dan Rumah Jadi Segar
Jika Moms mengalami klaustrofobia mungkin merasa seperti mengalami serangan panik, meskipun klaustrofobia sejatinya bukanlah gangguan panik.
Bagi sebagian orang, klaustrofobia dapat menghilang dengan sendirinya. Namun orang lain mungkin perlu terapi untuk mengelola dan mengatasi gejalanya.
Gejalanya dapat berupa:
- Berkeringat
- Gemetaran
- Hot flashes
- Merasakan ketakutan yang intens atau panik
Baca Juga : Penyebab dan Gejala Claustrophobia Alias Fobia pada Ruang Sempit
- Menjadi cemas
- Sesak napas
- Hiperventilasi
- Detak jantung yang cepat
- Sesak dada atau sakit
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR