Agung mengaku sempat melihat api merah Gunung Anak Krakatau di malam hari sebelum Seventeen tampil.
Baca Juga : Demi Hidupi Keluarga, Warsinah
Tapi, Agung dan ratusan orang di sana tidak mengira akan terjadi bencana di Tanjung Lesung.
"Cuman saat itu memang gunung anak Krakatau terlihat di siang hari, asapnya juga terlihat.
Kalau malam hari kan gelap ya, jadi api merah itu kelihatan. Kita memang sudah melihat, tapi tidak ada himbauan kalau kita harus menjauhi pantai," jelas Agung dikutip dari tayangan Brownis.
Saat tsunami menghantam, posisi Agung berdiri di depan panggung sebelah kanan sedang melihat Seventeen tampil.
Seketika tsunami datang, Agung tak sempat berlari menyelamatkan diri dan bahkan tidak sempat menolehkan kepala.
Agung mengatakan saat itu keluarga para pengisi acara sedang berada di belakang panggung dan tentu menjadi orang pertama yang dihantam tsunami.
Termasuk istri dan kedua anak Aa Jimmy yang ditemukan meninggal dunia setelah menghilang beberapa hari usai peristiwa.
Baca Juga : Seperti UFO, Lingkaran Hitam Ini Muncul dan Gegerkan Warga Rusia, Lihat Penampakannya!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR