Nakita.id - Kentut atu fatulensi normal terjadi pada setiap orang.
Dalam sehari, rata-rata seseorang bisa kentut sebanyak 14 kali.
Mengeluarkan setengah liter sampai lebih dari dua liter gas dalam waktu sehari.
Aroma kentut setiap orang pun berbeda-beda, ada orang yang memiliki suara kentut kencang namun tidak berbau, dan ada juga orang tanpa suara namun memiliki aroma yang nyaris tidak sedap, dan membuat orang sekitar menutup hidung.
Jika kalian memiliki aroma kentut tidak sedap, bisa jadi sesuatu yang kalian makan adalah penyebabnya.
Baca juga : Agar Luka Jahitan Usai Melahirkan Normal Cepat Sembuh
Terdapat penjelasan ilmiah, mengapa kentut berbau tidak sedap.
Mikroba usus-bakteri-mikroba bioma
Selama proses pencernaan,bakteri usus menghasilkan senyawa yang mengandung belerang seperti hidrogen sulfida yang membuat bau busuk di dalam kentut.
Menurut Federick Gandolfo, MD, seorang ahli gastroenterologi di Precision Digestive Care di Huntington, New York, makanan yang kalian konsumsi dapat memengaruhi populasi bakteri yang hidup di usus besar, dan memengaruhi aroma kentut kalian.
Makanan kaya akan belerang
Makanan yang tinggi kandungan belerang bisa membuat kentut kalian berbau busuk.
Sayuran seperti brokoli, kubis brussel, kembang kol, dan kol, adalah penyebabnya.
Makanan kaya akan belerang yang lain adalah, bawang putih, bawang merah, bir, dan anggur.
Bahkan protein hewani, seperti telur, daging, dan ikan, makanan yang mengandung sulfir ini juga bisa menyebabkan kentut berbau busuk.
Baca juga : Perawatan Kulit Murah, Mudah, dan Cepat Menghilangkan Noda Hitam Bekas Jerawat di Wajah
Kacang-kacangan
Kacang-kacangan yang kaya akan sumber protein, antioksidan, vitamin, dan mineral.
Tapi siapa sangka, kacang-kacangan menjadi sebab kentut berbau.
Permen karet dan alkohol
Waspada terhadap permen dan alkohol.
Permen tidak diserap sepenuhnya oleh tubuh, sehingga mereka masuk ke dalam usus besar dan berkontribusi dengan gas, sehingga menimbulkan aroma kentut yang tidak sedap.
Baca juga : 8 Manfaat Lidah Buaya yang Ampuh Mengatasi Banyak Masalah Kesehatan
Diketahui juga, ternyata aroma kentut yang tidak sedap bisa jadi pertanda masalah kesehatan khususnya pencernaan, seperti intoleransi laktosa, penyakit celiac, serta infeksi saluran pencernaan.
Sebaiknya segera periksakan diri ke dokter, jika khawatir kentut terlalu sering dan sangat berbau.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR