"Kan saya bilang dia bukan tukang parkir, kadang-kadang aja. Saya juga lihat dia cuman berapa kali jadi tukang parkir. (Uta Syahputra) parkir cuman buat main-main aja," tuturnya.
Ia juga memanggil juru parkir setempat 'Babe Amin' sama seperti orang-orang lainnya.
Baca Juga : Diet Alami Tanpa Obat, Pakai Rempah Dapur Warisan Nenek Moyang Ini Yuk
Selama ini, Babe Amin mengenal sosok Uta Syahputra sebagai orang yang rendah hati dan baik hati.
"Main sama anak-anak, bergaul, orangnya baik dia mah. Dia sama saya juga sering bercanda-canda, manggil Babe juga, dia pribadinya juga baik," ujarnya.
Begitu pula klarifikasi dari pihak keluarga Billy Syahputra mengenai video viral Uta Syahputra sebagai juru parkir.
Engko Koswara, sepupu Billy Syahputra mengatakan video Uta yang viral sedang memarkirkan mobil terjadi di kawasan rumah Olga dulu, di Cipinang, Jakarta Timur.
Engko Koswara juga menegaskan kalau Uta Syahputra tidak bekerja sebagai juru parkir sepenuhnya.
Menurutnya, Uta Syahputra hanya sedang berkumpul dengan teman-temannya di wilayah tersebut dan kebetulan membantu memarkirkan mobil.
"Kalau video itu sebenarnya ngga benar yah, kalau bang Uta dikatakan markir," kata Engko Koswara dikutip dari Tribun Seleb.
Rupanya, Uta Syahputra dulu sempat tinggal bersama almarhum Olga Syahputra di Cipinang sebelum pindah ke rumah Billy Syahputra.
Karena itu, Uta Syahputra sempat bergaul dengan orang-orang di sekitar lingkungan rumah Olga Syahputra, termasuk juru parkir setempat.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | nakita,tribunnews,Surya.co.id,tribun seleb |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR