3. Kehamilan molar
Disebut pula gestational trophoblastic disease, kasus kehamilan molar sangat jarang terjadi.
Pada kehamilan molar alih-alih janin, yang tumbuh di dalam rahim adalah jaringan daging.
Dalam kasus langka, jaringan tersebut bersifat agresif seperti kanker dan dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya.
Baca Juga : Disebut Aneh, Kebiasaan Menantu Jokowi Setelah Makan Durian Ini Ternyata Menyehatkan!
Tanda terjadinya kehamilan molar selain pendarahan ialah mual dan muntah yang parah, serta rahim yang membesar terlalu cepat.
4. Keguguran
Moms perlu hati-hati ketika alami pendarahan di masa awal kehamilan, sebab keguguran seringnya terjadi di 12 minggu pertama kehamilan.
Ketika pendarahan terjadi, biasanya kekhawatiran terbesar ialah karena keguguran.
Padahal, tidak selamanya seperti itu.
Tanda-tanda yang perlu diwaspadai adalah ketika pendarahan dibarengi dengan kram di perut bagian bawah dan darah keluar disertai gumpalan-gumpalan mirip daging.
BERITA POPULER: Pekerjaan Suami Arie Rieyanthie yang Selingkuh hingga Manfaat Cuci Wajah Pakai Air Tajin
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR